Sidoarjo (Kabarpas.com) – Menjelang peringatan May Day (hari buruh.red) pada tanggal 1 Mei mendatang. Polda Jawa Timur menggelar acara bakti sosial dan pemberian santunan kepada buruh yang sakit lantaran kecelakaan kerja atau keluarganya yang sakit.
Santunan tersebut diberikan langsung oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Anton Setiadji, kepada para buruh se-Sidoarjo di lapangan Jenggolo, Desa Ketajen, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (19/04/2016).
Jenderal berbintang dua itu mengatakan, kegiatan ini merupakan sinergitas antara polisi dengan para buruh khususnya di Sidoarjo. Melalui kegiatan tersebut, sekaligus sebagai upaya mempererat hubungan polisi dengan buruh untuk menguatkan buruh mitra polisi di masyarakat.
“Dengan adanya silaturahmi ini, kami berharap dapat terwujud wilayah Jawa Timur tetap aman, tertib dan kondusif jelang peringatan hari buruh,” kata Anton kepada Kabarpas.com.
Ia juga meminta kepada Kapolres se-Jawa Timur untuk membuat acara di wilayahnya masing-masing. Jika memang di daerah tersebut banyak para pekerja. Hal itu untuk menunjukkan rasa kepedulian kepada para buruh.
“Selaku Harkamtibmas, kita mengajak buruh bagaimana merayakan hari buruh dengan sebaik mungkin,” ujarnya.
Di tempat yang sama Kapolres Sidoarjo, AKBP M Anwar Nasir menuturkan bahwa kegiatan silaturahmi dan bakti sosial dengan serikat buruh ini dari 24 DPC se-Sidoarjo, dan diikuti Forpimda Kabupaten Sidoarjo serta Disnaker Sidoarjo.
“Adapun jumlah perusahaan di Sidoarjo sebanyak 1.920 pabrik baik skala kecil maupun besar. Sedangkan jumlah buruh sebanyak 233.628 orang. Untuk itu, dalam peringatan hari buruh nanti, kami harap bisa berjalan kondusif, aman tanpa ada tindakan anarkis,” pungkas mantan Kapolres Nganjuk tersebut. (and/gus).