Purworejo (Kabarpas.com) – Sebuah mobil Avanza berwarna hitam milik Kades Kurung bernama Muhammad Rozi (46), yang sebelumnya sempat digodol oleh kawanan perampok . Siang (18/03/2015) tadi, akhirnya berhasil ditemukan di wilayah Kabupaten Probolinggo.
Informasi yang diperoleh Kabarpas.com menyebutkan, bahwa mobil Avanza bernopol L-1947-DI tersebut, ditemukan warga di sebuah area persawahan yang berada di Desa Klampok, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo.
Adanya penemuan mobil ini, membuat petugas dari jajaran Polres Probolinggo Kota langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dan dari hasil olah TKP itu sendiri masih terdapat adanya bercak darah dan potongan daging tubuh korban. Selain itu, kaca mobil bagian belakang juga dalam kondisi pecah.
Dengan adanya hal ini, pihak Polres Probolinggo Kota langsung berkoordinasi dengan Polres Pasuruan Kota, hingga akhirnya dipastikan kalau mobil tersebut adalah milik Muhammad Rozi, yang sebelumnya dibawa oleh kawanan perampok bersenjata clurit. Setelah dilakukan olah TKP, akhirnya mobil tersebut diserahkan ke Polres Pasuruan Kota.
Kanit Reskrim Polsek Purworejo, Akp. Yoyok Ratno Dwi membenarkan dengan adanya penemuan mobil milik Muhammad Rozi, ia mengatakan, kalau mobil itu ditinggalkan para pelaku di area persawahan tersebut. Sementara para pelaku yang berjumlah tiga orang itu sudah melarikan diri.
“Ya memang benar mobilnya sudah ditemukan. Dan saat ini sudah dibawa ke Mapolresta,” kata Yoyok kepada Kabarpas.com.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang Kades Kurung bernama Muhammad Rozi, (46). menjadi korban perampokan. Akibat kejadian ini ia mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuhnya. Bahkan, satu unit mobil Avanza berwarna hitam serta uang puluhan juta yang dibawanya juga amblas dibawa para pelaku.
Peristiwa ini terjadi pada Rabu (18/03/2015) dini hari tadi, saat korban hendak melakukan pertemuan dengan seorang mantan anggota DPRD Kabupaten Pasuruan bernama Narjon Najich Afnani di rumahnya, yang berlokasi di Gang Sukun Asri, Kelurahan Kebonagung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan. (ajo/uje).