Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Pasuruan · 14 Jun 2016 18:00 WIB ·

Hotel di Taman Safari Prigen Ini Suguhkan Pemandangan Savana Afrika


Hotel di Taman Safari Prigen Ini Suguhkan Pemandangan Savana Afrika Perbesar

Pasuruan (Kabarpas.com) – Bagi pengunjung Taman Safari Indonesia (TSI) II Prigen, Kabupaten Pasuruan, tidak perlu lagi khawatir akan kemalaman saat berwisata di TSI II tersebut. Pasalnya, saat ini pengelola taman safari akan menyediakan hotel bagi pengunjung yang hendak menikmati satwa lebih dari satu hari.

“Untuk semakin melengkapi kenyamanan berwisata di TSI II Prigen. Saat ini kami sedang membangun sebuah hotel berbintang empat yang kami beri nama BAOBAB Safari Resort and Convention,” kata General Manager Taman Safari Indonesia II Prigen, I Ketut Gunarta kepada Kabarpas.com, Selasa (14/06/2016).

Dijelaskan, saat ini pembangunan hotel tersebut sudah pada tahap topping off, yaitu pemasangan atap. Rencananya, hotel itu akan dibuka pada akhir tahun ini. “Rencananya kuartal empat sudah selesai pembangunannya. Sehingga target kami akhir tahun ini sudah siap untuk dibuka,” imbuhnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa hotel yang saat ini dalam proses pembangunan itu, berkonsep African resort, yaitu para tamu akan disuguhi pemandangan savana Afrika yang berlokasi di sekitar resort ini. Selain itu, pengunjung hotel juga dapat melihat beraneka ragam satwa khas africa, seperti Jerapah, Badak, Zebra dan satwa lainnya.

“Setiap beberapa balkon akan berbeda satwa yang dilihat karena hotel baobab terletak di tengah beberapa exsibit satwa khas Africa. Selain itu, para tamu yang menginap di hotel ini juga dapat menikmati pemandangan Gunung Arjuno, karena lokasinya di lereng Gunung Arjuno,” terangnya kepada Kabarpas.com.

Keistimewaan lainnya adalah para tamu memiliki akses khusus untuk masuk ke Safari Prigen, yaitu melalui jembatan yang menghubungkan Hotel BAOBAB dan Safari Prigen melalui Safari Water World, arena kolam renang Safari Prigen.
“Sehingga para tamu bisa menikmati semua wahana yang ada di TSI 2, seperti Safari Adventure, 21 jenis permainan, Safari Water World, 6 pertunjukan (Animal Show), dan masih banyak lagi,” tandasnya.

Ia juga menjabarkan, hotel BAOBAB Safari Resort & Convention ini berdiri di atas lahan seluas 1,2 hektar, memiliki 148 kamar yang terdiri dari 120 kamar Superior, 24 kamar Deluxe, dan 4 kamar Junior Suite.

“Adapun fasilitas yang tersedia adalah Kolam renang, Karaoke, Gym & Spa, Restauran, Bar dan louge serta fasilitas wifi internet. Selain menyasar segmen tamu keluarga (family), hotel ini juga membidik segmen corporate yang ingin mengadakan meeting atau training dengan suasana yang berbeda. Terdapat 3 ruang pertemuan dengan kapasitas 50 hingga 300 orang,” jelasnya.

Untuk diketahui, Grup Taman Safari Indonesia telah memiliki 3 hotel yaitu Royal Safari Garden, Taman Safari Lodge, yang keduanya berlokasi dekat dengan Taman Safari Indonesia 1 Bogor, serta Mara River Safari Lodge, Bali, yang berlokasi dekat dengan Bali Safari Marine Park , Bali. Sehingga, BAOBAB Safari Resort & Convention menjadi hotel ke empat dalam naungan Grup Taman Safari Indonesia. (adv).

Artikel ini telah dibaca 39 kali

Baca Lainnya

Peringatan Hari Jadi Kota Pasuruan Ke-337 Berlangsung Spektakuler

8 Februari 2023 - 22:32 WIB

KOMPAK Desak Kejari Buka Kembali Kasus Mark Up Pembelian Lahan Kantor Kecamatan Panggungrejo

23 Januari 2019 - 23:32 WIB

Pasca Ledakan Surabaya, Kantor Samsat Kabupaten Pasuruan Perketat Keamanan

14 Mei 2018 - 11:00 WIB

Menikmati Lezatnya Rawon Nguling

9 April 2018 - 07:22 WIB

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42 WIB

Wow!! Pemain Utama Film TTM Akan Sapa Penggemarnya di Malang dan Surabaya

22 Maret 2018 - 09:27 WIB

Trending di Berita Pasuruan