Pasuruan (Kabarpas.com) – PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna) memiliki komitmen tinggi dalam meningkatkan bidang kewirausahaan masyarakat Indonesia. Itu dibuktikan dengan digelarnya kembali Pusat Pelatihan Kewirausahaan (PPK) Sampoerna Expo 2016. Acara tahunan yang sudah 8 kali ini dilaksanakan tersebut, digelar di Gedoeng Woloe, Kota Pasuruan.
Presiden Direktur Sampoerna, Paul Janelle menjelaskan, kehadiran PPK Sampoerna telah dikenal luas oleh masyarakat dan dapat dijadikan rujukan bagi perusahaan lain. Serta menjadi pusat interaksi dari semua pemangku kepentingan. Ia juga mengatakan bahwa potensi UKM di Indonesia sangat tinggi, dan sangat disayangkan bila potensi tersebut tidak digali dan dikembangkan.
“Sampoerna bersyukur dan bangga PPK Sampoerna secara berkesinambungan dapat terus dijalankan tiap tahun. Sehingga mampu menstimulus masyarakat Indonesia dalam mengembangkan bidang kewirausahaan. Hal ini sejalan dengan program Nawacita yang diusung Bapak Presiden Jokowi dan Bapak Wapres Jusuf Kalla. Oleh karena itu PPK merupakan wadah yang tepat untuk mendorong pertumbuhan dan pengembangan UMKM di masyarakat,” terangnya.
Sementara itu, pantauan Kabarpas.com, ada sebanyak 63 stan UKM unggulan binaan Sampoerna dari berbagai wilayah di Indonesia, yang turut dipamerkan dalam PPK Sampoerna Expo 2016. Selain itu, dalam acara ini juga ada talk show interaktif tentang kewirausahaan, yaitu dengan narasumber Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf, yang baru-baru ini mendapat penghargaan sebagai Bupati Inovatif. Serta beberapa orang pengusaha sukses.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Irsyad menyampaikan bahwa di wilayah Kabupaten Pasuruan selama ini dikenal dengan berbagai macam potensi produk unggulan. Di antaranya yaiu dari produk bordir hingga cukai. Sehingga dengan berbagai potensi yang dimiliki inilah, pihaknya telah membuat program Satrya Emas dengan tujuan memberdayakan UKM di wilayah kabupaten setempat.
“Saya sangat mendukung dengan adanya acara semacam ini. Sebab ini sejalan dengan upaya Pemerintah Kabupaten Pasuruan yang fokus pada persoalan UKM. Karena dengan keberhasilan memberdayakan serta mengembangkan UKM, tentunya akan membuat kesejahteraan masyarakat meningkat,” pungkas Bupati yang akrab disapa Gus Irsyad tersebut. (ajo/gus).