Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 11 Jul 2020 18:30 WIB ·

Pandemi Covid-19, Horison Pasuruan Buka Layanan Antar Makanan


Pandemi Covid-19, Horison Pasuruan Buka Layanan Antar Makanan Perbesar

Reporter : Widad Nuraini
Editor : Agus Hariyanto

Pasuruan, Kabarpas.com – Pandemi covid-19 yang melanda berbagai belahan dunia membuat kondisi perekonomian dan pergerakan aktifitas semakin terbatas. Pemerintah Indonesia menganjurkan untuk bekerja, belajar dan beraktifitas dari rumah. Berbekal dari hal tersebut, Horison Pasuruan memberikan kemudahan untuk masyarakat Pasuruan dan sekitarnya agar tetap bisa menikmati sajian khas Santan Restaurant by Horison Pasuruan melalui pesan antar makanan yang tersaji dengan edisi khusus selama new normal.

Andhiko R. Prakoso, Food & Beverage Manager Horison Pasuruan berharap dengan adanya layanan pesan antar makanan ini dapat semakin memudahkan dan mengobati kerinduan pecinta kuliner untuk dapat kembali menyantap aneka macam menu makanan ala Santan Restaurant by Horison Pasuruan.

“Ada beberapa menu makanan yang dapat dipesan melalui whatsapp restaurant Horison Pasuruan. Yakni, melalui nomor 0852 9086 9698 diantaranya : Chicken Pop, Dory Crispy, Dak Gang Jeong, Prawn Katsu, Chicken Bonchon dan Gyudon. Secara keseluruhan menu-menu tersebut sudah dilengkapi dengan nasi putih,” terangnya kepada Kabarpas.com.

Tak ingin ketinggalan, tujuh minuman menyegarkan juga sudah masuk di barisan menu minuman kekinian yang ditawarkan, seperti : Blueberry Creampie, Ngoopy Tutu, The Horison Blue Bended, Healthy Juice (All Varian), Es Kopi Santan Resto, Boba Milk Tea dan Banana Smoothies.

Di tempat yang sama, Horison Pasuruan juga melakukan launching paket PSSL (Paket Senang Saat Lapar) yang merupakan paket hemat untuk melakukan aktifitas seperti meeting, arisan dan yang lainnya dengan kapasitas mulai 2 hingga 10 orang.

Bertempat di Hall Horison 7, PSSL ini bisa didapatkan dengan biaya hanya dua ratus ribuan untuk dua orang. Dilengkapi dengan fasilitas live cooking oleh chef Horison Pasuruan dan bersantai dengan karaoke di dalam ruangan akan semakin memanjakan tamu untuk betah di ruangan ini.

“Kami berusaha memberikan kemudahan bagi para penikmat kuliner yang ada di Pasuruan dengan layanan pesan antar ini. Bahkan kami juga memberikan gratis ongkos kirim selama periode pemesanan satu bulan sejak promo ini kami launching. Diluar itu peluncuran paket PSSL ini juga merupakan jawaban dari permintaan tamu untuk ketersediaan tempat dengan kapasitas kecil,” ujar Arif, Public Relation Horison Pasuruan. (wid/gus).

Artikel ini telah dibaca 49 kali

Baca Lainnya

Pemkot Pasuruan Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024

25 April 2024 - 15:14 WIB

Keren! Bekas Carrefour Akan Disulap Jadi Rest Area Bernuansa Timur Tengah

23 April 2024 - 10:52 WIB

Pemkot Pasuruan Akan Bangun Rest Area Bernuansa Arafah di Jalur Pantura

22 April 2024 - 22:43 WIB

Hadiri Haul KH. Chumaidi, Mas Adi Minta Doa Agar Bisa Amanah di Tahun Akhir Jabatanya 

22 April 2024 - 15:33 WIB

Pelaku UMKM Impikan Ada Sentra Khusus Bandeng Jelak di Kota Pasuruan

21 April 2024 - 21:47 WIB

Resmikan Gedung PLUT-KUMKM, Gus Ipul Harap Difungsikan sebagai Pengembangan Koperasi dan UMKM

17 April 2024 - 15:18 WIB

Trending di Kabar Pasuruan