Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Probolinggo · 10 Nov 2024 08:19 WIB ·

Tingkatkan Kesadaran Hidup Sehat, Perwosi Gelar Senam Bersama


Tingkatkan Kesadaran Hidup Sehat, Perwosi Gelar Senam Bersama Perbesar

Probolinggo, Kabarpas.com – Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Probolinggo menggelar senam bersama di halaman Kantor Bupati Probolinggo.

Kegiatan ini melibatkan Perwosi, Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan (DWP) serta para karyawan dan karyawati di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo.

Senam bersama ini dihadiri oleh Ketua Perwosi Kabupaten Probolinggo Hj. Rita Erik Ugas Irwanto bersama sejumlah pengurus Perwosi, TP PKK dan DWP Kabupaten Probolinggo. Tak hanya menjadi ajang olahraga bersama, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memasyarakatkan olahraga dan membangun budaya hidup sehat di kalangan masyarakat.

Kegiatan senam bersama ini dimulai sekitar pukul 07.00 WIB. Meskipun cuaca sangat terik dan panas, peserta yang terdiri dari berbagai kalangan ini tampak antusias dan kompak mengikuti gerakan senam yang dipandu oleh instruktur. Melalui kegiatan ini, mereka tidak hanya berolahraga, tetapi juga mempererat hubungan sosial antar instansi dan masyarakat.

Ketua Perwosi Kabupaten Probolinggo Hj. Rita Erik Ugas Irwanto mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mendorong wanita di Kabupaten Probolinggo khususnya untuk menjaga kesehatan dengan rutin berolahraga. Pola hidup sehat yang dimaksud salah satunya adalah dengan menggerakkan tubuh melalui aktivitas fisik.

“Kami dari Perwosi Kabupaten Probolinggo ingin menggerakkan terutama para wanita untuk tetap berpola hidup sehat. Salah satu caranya adalah menggerakkan tubuh dengan berolahraga. Di tengah aktivitas yang padat, kita sangat membutuhkan tubuh yang sehat,” katanya.

Rita Erik menambahkan kegiatan senam bersama ini merupakan langkah awal dari berbagai program Perwosi yang akan dijalankan. Selain kegiatan di tingkat kabupaten, Perwosi juga merencanakan untuk melakukan touring show senam ke kecamatan-kecamatan di Kabupaten Probolinggo. “Tujuannya agar seluruh lapisan masyarakat, tidak hanya wanita dapat terlibat dalam gerakan olahraga untuk menjaga kesehatan tubuh,” jelasnya.

Lebih lanjut Rita Erik berharap agar kegiatan senam bersama ini tidak hanya berhenti pada satu kali acara saja, melainkan menjadi program berkelanjutan yang diadakan setiap bulan.

“Saya berharap setiap bulan kita bisa mengadakan senam bersama lagi dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di sini serta melibatkan masyarakat sekitar. Dengan demikian, kita bisa menjaga kebersamaan dan kesehatan bersama,” pungkasnya. (len/ian).

Artikel ini telah dibaca 13 kali

Baca Lainnya

Ratusan Stand Pelaku UMKM hingga Komunitas di Pasuruan Ikut Ramaikan Pameran Kuno Kini

7 Desember 2024 - 07:38 WIB

Ratusan Warga Kota Pasuruan Terima Bansos Dari DBHCHT

7 Desember 2024 - 07:28 WIB

Kebakaran Toko Depan Pasar Winongan, 4 Pemadam Kebakaran Dikerahkan

7 Desember 2024 - 07:23 WIB

Peringati HUT Ke-47, BPJS Ketenagakerjaan, Komitmen Berikan Pelayanan Terbaik dan Sejahterakan Pekerja

6 Desember 2024 - 17:54 WIB

Hadapi Putaran Final ARRC Buriram, Astra Honda Racing Team Siap Raih Gelar Juara Asia

6 Desember 2024 - 12:40 WIB

Anugerah Inovasi Reka Karsa Cipta, Mas Adi Berharap Kota Pasuruan Penuh dengan Inovator

6 Desember 2024 - 05:37 WIB

Trending di Berita Pasuruan