Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Breaking News ยท 17 Mar 2019

PLN Alami Kerugian Ratusan Juta Akibat Kios Bensin Terbakar


PLN Alami Kerugian Ratusan Juta Akibat Kios Bensin Terbakar Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

Malang, Kabarpas.com – Pasca kebakaran kios bensin milik Pak Sanan (49) yang terletak di pinggir Jalan Raya Martadinata depan Panca Budhi Kel Sukoharjo Kec Klojen Kota Malang Minggu pagi ini (17/3) disamping pemilik alami kerugian, Pihak PLN maupun Telkom alami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Menurut petugas PLN yang datang ke lokasi saat mengecek satu unit travo PLN, satu unit Panel Travo PLN dan satu unit unit meteran PLN 3 pass yang ikut terbakar sampai ludes mengatakan kerugian ini hampir ratusan juta rupiah.

“Cukup lumayan pak kerugiannya hampir ratusan juta,” ucap petugas PLN yang nama tidak disebutkan.

Sementara wilayah Kel Sukoharjo sebagian mengalami pemadaman akibat gardu travo yang terdampak.

“Sementara petugas PLN masih melakukan pembenahan kabel jaringan yg terbakar,” imbuh petugas tersebut.

Selain membakar gardu dan Travo milik PLN, kebakaran ini juga membakar kabel milik Telkom, tiga motor yang terparkir bahkan sebagian gedung panca Budi yang bersebelahan langsung.

Sebelumnya kios bensin milik Pak Sanan sekitar pukul 09.30 wib Minggu ( 17 / 3 ) pagi terbakar hebat.

Dengan kronologis ,saat pemilik kios sedang mengisi bensin ke dalam botol, tanpa sengaja tumpah dan bensin tersebut mengalir kemudian menyambar kompor tambal ban yang sedang menyala sehingga kebakaran. (dem/mey)

Artikel ini telah dibaca 3,054 kali

Baca Lainnya

Polres Batu Raih Penghargaan Satker Berkinerja Terbaik dari KPPN Malang

24 Januari 2025 - 08:19

Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut, DPRD Minta Pemkot Blitar Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Kasus DB

22 Januari 2025 - 16:44

Pj. Wali Kota Batu Tinjau Perumahan Dinas Veteran senilai Rp 9 Miliar

22 Januari 2025 - 11:43

Cari Aman Berkendara Motor di Dataran Tinggi Kota Batu

17 Januari 2025 - 09:13

Satresnarkoba Polres Batu Ungkap Kasus Narkotika Jenis Ganja

17 Januari 2025 - 08:30

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03

Trending di Kabar Kampus