Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Probolinggo · 20 Jul 2024

Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Gelar Senam Bersama dan Pasar Murah


Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Gelar Senam Bersama dan Pasar Murah Perbesar

Probolinggo, Kabarpas.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Probolinggo menggelar senam bersama dan pasar murah di Alun-alun Kota Kraksaan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo H Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si, Kepala Kejari Kabupaten Probolinggo Ahmad Nuril Alam, Wakapolres Probolinggo Kompol Supiyan, perwakilan Kodim 0820 Probolinggo, Rutan Kelas IIB Kraksaan, Pimpinan Bank Jatim Cabang Kraksaan Siska Dian Permatasari serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo.

Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 dengan tema “Akselerasi Kejaksaan Untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas” ini diawali dengan pemberian santunan kepada puluhan anak yatim piatu.

Dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti oleh karyawan/karyawati Kantor Bupati Probolinggo dan keluarga besar Kejari Kabupaten Probolinggo serta karyawan/karyawati dari Kecamatan Kraksaan, Pajarakan dan Krejengan.

Kegiatan ini diakhiri dengan peninjauan bazar produk UMKM dan pasar murah “Jaksa Sahabat Pangan” yang digelar Kejari Kabupaten Probolinggo bekerja sama dengan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Kabupaten Probolinggo. Sekaligus membagi-bagikan bendera merah putih kepada masyarakat sekitar.

Kepala Kejari Kabupaten Probolinggo Ahmad Nuril Alam mengungkapkan Kejari Kabupaten Probolinggo hadir untuk bersama-sama menjalankan bagian dari tugas Jaksa Agung dan Presiden RI dalam rangka mengendalikan inflasi, mengentaskan kemiskinan dan menurunkan angka stunting.

“Ini wujud dari kepedulian yang kami lakukan dalam bentuk pasar murah dan menyehatkan kita semua dengan berolahraga bersama yang harapannya dengan kegiatan ini sedikit bisa memberikan kontribusi dalam pengendalian inflasi,” ujarnya.

Nuril menerangkan dengan harga sembako yang agak murah ini tentunya sesuai dengan program di kejaksaan yaitu Jaksa Sahabat Pangan. Bagaimana Kejari memiliki misi menjaga kedaulatan pangan dengan kegiatan-kegiatan seperti pasar murah dan lain sebagainya.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mulai dari Bapak Pj Bupati, Kepala DKUPP, Camat Kraksaan dan seluruh UMKM yang telah berkontribusi memeriahkan peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64,” tegasnya.

Sementara Pj Bupati Probolinggo Ugas Irwanto menyampaikan ucapan selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 kepada seluruh jajaran korps Adhyaksa dengan harapan jajaran kejaksaan, khususnya Kejaksaan Negeri Kabupaten Probolinggo semakin profesional, menunjung tinggi integritas dan kredibilitas dalam rangka penegakan supremasi hukum.

“Sebagaimana tema Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, penegakan hukum yang dilakukan jajaran kejaksaan tentunya juga mengedepankan sisi kemanusian sebagai kepastian hukum dengan tujuan hukum itu sendiri. Yakni keadilan di tengah masyarakat melalui restorative justice sebagai salah satu alternatif penyelesaian perkara pidana,” katanya.

Menurut Pj Bupati Ugas, momentum peringatan Hari Bakti Adhyaksa hendaknya menjadi sumber semangat bagi korps Adhyaksa untuk meningkatkan kinerja dan komitmennya dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat demi tegaknya supremasi hukum yang berkeadilan, khususnya di Kabupaten Probolinggo.

“Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih terhadap kinerja Kejaksaan Negeri Kabupaten Probolinggo. Bukan hanya menyangkut penegakan hukum pada umumnya, tetapi sinergitas yang terjalin sangat harmonis dengan pemerintah daerah dan jajaran Forkopimda. Dalam pelaksanaan tugas dan kewajibannya, Kejaksaan Negeri Kabupaten Probolinggo telah menunjukkan kinerja yang baik sebagai penegak hukum dan sebagai pengawal jalannya pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Probolinggo,” pungkasnya. (len/ian).

Artikel ini telah dibaca 18 kali

Baca Lainnya

Dzikir di Bawah Payung Langit Watu Agung

15 Juni 2025 - 22:00

Apresiasi Open House Yayasan Elkana, Wawali: Orang Tua Garda Terdepan Pembentukan Karakter

15 Juni 2025 - 21:38

Tiga Bulan Dilaunching, Pemkab Jember Bereskan 2.341 Aduan Masyarakat yang Masuk Wadul Gus’e

15 Juni 2025 - 20:34

Wisatawan Spanyol Kunjungi Gunungpasang Pelajari Teknik Perkebunan, Dirut Sofyan Tsauri: Antusiasme Mereka Luar Biasa

15 Juni 2025 - 20:23

Hasil Positif 100 Hari Kerja, Bakal Muluskan Jalan Bupati Fawait di Periode Kedua

15 Juni 2025 - 18:04

PCX160 Roadsync Fest Jadi Ajang Seru Akhir Pekan Warga Lumajang

15 Juni 2025 - 14:23

Trending di Kabar Otomotif