Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Probolinggo · 22 Agu 2019 23:21 WIB ·

BPBD Probolinggo Salurkan Bantuan Air Bersih


BPBD Probolinggo Salurkan Bantuan Air Bersih Perbesar

Reporter : Amelia Putri

Editor : Anis Natasya

Probolinggo, Kabarpas.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, Kamis (22/8/2019) melakukan droping air bersih ke Desa Bulujaran Kidul RT 01 dan RT 07 RW 01 Kecamatan Tegalsiwalan. Penyaluran air bersih ini dilakukan dengan menerjunkan satu unit truk tangki. Pengiriman untuk kedua kalinya ini dilakukan untuk 87 KK atau sekitar 273 jiwa.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo Anggit Hermanuadi mengatakan dropping air bersih ke Desa Bulujaran Kecamatan Tegalsiwalan ini dilakukan setelah pihaknya mendapatkan laporan pihak Kecamatan Tegalsiwalan. “Droping air bersih ke daerah menjadi satu-satunya cara menyediakan air bersih ke warga. Sebab sulitnya ketersediaan sumber mata air,” katanya.

Disamping menunggu permintaan pengiriman air bersih dari desa yang membutuhkan jelas Anggit, sebagai upaya proaktif dalam menangani dampak kekeringan pada masyarakat di Kabupaten Probolinggo BPBD mendatangi kecamatan-kecamatan yang sesuai data tahun lalu terdampak kekeringan. “Hal ini dilakukan untuk mengetahui kondisi real saat ini,” jelasnya.

Menurut Anggit, survey dan pendataan langsung ini dilakukan karena sejauh ini belum banyak permintaan pengiriman air bersih dari desa-desa yang berpotensi terdampak kekeringan tersebut.

“Sasaran pada hari ini adalah mensurvey ke desa-desa di Kecamatan Tegalsiwalan dan Leces. Sementara didapatkan 2 (dua) desa yang ternyata membutuhkan air bersih. Yakni, Desa Gunung Bekel dan Desa Malasan Wetan. Untuk itu maka sesegera mungkin akan dikirimkan air bersih ke lokasi-lokasi tersebut,” terangnya.

Anggit menambahkan selanjutnya BPBD juga akan melakukan survey pendataan ke kecamatan-kecamatan lain yang berpotensi terdampak kekeringan. “Dengan adanya droping air bersih ini kami berharap agar masyarakat tidak sampai terlambat memperoleh air bersih,” harapnya. (mel/nis).

Artikel ini telah dibaca 40 kali

Baca Lainnya

Pemkab Probolinggo Gelar Pagelaran Guyon Maton Bersama Cak Percil Cs

5 Mei 2024 - 16:52 WIB

Tari Glipang Sewu Semarakkan Peringatan Hardiknas di Probolinggo

2 Mei 2024 - 16:17 WIB

May Day 2024, SPSI Kota Probolinggo Tekankan Sinergitas Pekerja Pengusaha dan Pemerintah 

1 Mei 2024 - 14:16 WIB

Ribuan Anak-anak di Probolinggo Meriahkan HAN 2024 dan Harjakapro ke-278

28 April 2024 - 20:30 WIB

BKPSDM Gelar Diseminasi Penilaian Kinerja Pegawai Tribulan I Tahun 2024

26 April 2024 - 14:03 WIB

Ratusan UMKM di Probolinggo Antusias Ikuti Perundang-undangan Perlindungan Konsumen Bagi Pelaku Usaha

26 April 2024 - 13:43 WIB

Trending di Kabar Probolinggo