Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Malang · 2 Okt 2017

Peringati Hari Kopi, Kota Malang Bagikan 10ribu Kopi Gratis


Peringati Hari Kopi, Kota Malang Bagikan 10ribu Kopi Gratis Perbesar

Reporte : Kurnia

Editor : Memey Mega

_________________________________

Malang, (Kabarpas.com) – Dalam memperingati Hari Kopi Sedunia, Kota Malang menggelar kegiatan yang unik dan meriah, yakni membagikan 10.000 kopi gratis bagi pengguna jalan yang melintasi sepanjang jalan Kayutangan.

Acara yang digelar di Simpang Mojopahit, pertokoan Kayutangan dan Monumen Chairil Anwar ini bertujuan untuk menikmati kopi secara gratis dan sebagai bentuk menghargai serta  mengapresiasi kopi dari hasil kebun kopi area Malang Raya.

“Acara ini tidak hanya sebatas membagikan kopi gratis saja tetapi  jumlah total kopi gratis yang disediakan 10ribu cup kopi buatan asli Malang. Dan peringatan hari kopi sedunia tidak hanya disatu tempat saja. Karena sebelumnya ada kegiataj lainnya dikota-kota lainnya,” terang Budiarto, penggagas Malang Sejuta Kopi.

Dibalik acara kemeriahan ini terlihat antusias peserta dan panitia, “Alhamdulillah antusias warga terhadap acara ini sangat besar. Terbukti, walaupun tidak ada bantuan dari pemerintah, anggarannya didapat dari gotong royong rekan-rekan yang peduli kopi Malang,” imbuhnya.

Ada sekitar 40 peserta yang ikut andil dalam kegiatan ini, terdiri dari 25 kedai kopi serta 5 produsen kopi mendukung berjalannya acara ini.

“Dalam acara ini tidak ada aturan baku atau ketentuan dalam pendaftaran peserta yang ikut serta atau bisa dibilang bebas untuk umum,” tutup pria yang akrab disapa Sam idub.(kur/mey).

Artikel ini telah dibaca 26 kali

Baca Lainnya

Reuni PPMI 2025 : Ketika Pers Mahasiswa Menulis Ulang Sejarahnya di Kota Malang

19 Oktober 2025 - 17:46

Super Kids Probolinggo Buktikan Ketangguhan, Sabet Juara 3 di Liga Malang Junior League 2025

25 Agustus 2025 - 08:51

Cuaca Ekstrem Masih Berlanjut, DPRD Minta Pemkot Blitar Gencarkan Sosialisasi Antisipasi Kasus DB

22 Januari 2025 - 16:44

Cari Aman Berkendara Motor di Dataran Tinggi Kota Batu

17 Januari 2025 - 09:13

Mahasiswa UB Gelar MW CARE 2024 Bersama PMI Kota Malang

1 November 2024 - 12:03

Pengajian Eksekutif Malang Raya Luncurkan Strategi Kembangkan Potensi Zakat di Jatim

12 Februari 2024 - 11:26

Trending di Kabar Malang