Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Malang · 7 Mar 2019 10:52 WIB ·

Tahun Politik, HMI Cabang Malang Tetap Fokus Rawat Perkaderan


Tahun Politik, HMI Cabang Malang Tetap Fokus Rawat Perkaderan Perbesar

Reporter : Albar
Editor : Memey Mega

Malang, kabarpas.com- sebagai organisasi mahasiswa, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Malang tetap konsisten dan komitmen untuk merawat perkaderan.

Salah satu bentuk konsistensi HMI Cabang Malang adalah tetap mengadakan Intermediate Training (LK II) lingkup nasional di tahun politik ini.

Tahun 2019 adalah momentum politik yang melibatkan kita semua untuk berpartisipasi dan menjaga keberlangsungan hajatan nasional ini. Meskipun HMI bukan organisasi politik akan tetapi HMI tidak terlepas dari spirit ke-indonesiaan, maka secara tidak langsung adanya tanggung jawab moral bagi seluruh kader HMI untuk mengawal hajatan Demokrasi ini. Ungkap Ketua Umum HMI Cabang Malang saat ditemui wartawan kabarpas.com pada 6/3/19

“Selain mengawal Demokrasi di Indonesia, kami juga harus tetap menjaga proses dan jenjang perkaderan di HMI, maka LK II sebagai jenjang training formal yang harus tetap diselenggarakan” tegas Ketua umum (Sutriyadi)

Menyelenggarakan kegiatan lingkup nasional ini banyak tantangan dan hambatan yang dialami, baik secara internal maupun eksternal, namun kami tetap konsisten untuk mengeksekusi kegiatan ini sampai selesai. Tegas Alman (ketua panitia)

Hampir 150 lebih calon peserta dari seluruh cabang di Indonesia yang mengirim jurnal dengan tema yang telah ditentukan sesuai cabang masing-masing sebagai syarat seleksi tahap awal, namun yang lolos tahap seleksi jurnal hanya 63 peserta yang terdiri dari 27 peserta asal Cabang Malang dan 36 peserta asal luar Cabang Malang, selanjutnya peserta akan mengikuti seleksi tahap dua yakni screening. Tutup Nanang (perwakilan SC). (bar/mey)

Artikel ini telah dibaca 145 kali

Baca Lainnya

Pengajian Eksekutif Malang Raya Luncurkan Strategi Kembangkan Potensi Zakat di Jatim

12 Februari 2024 - 11:26 WIB

Amin Balbaid Dampingi Anies Baswedan Sambang Kiai Kota Malang

9 Oktober 2023 - 16:30 WIB

Mie Gacoan Hadir untuk Memberikan Peluang Kerja Warga Lokal

9 Agustus 2023 - 07:02 WIB

Ini Dia Fakta Unik Tentang Bakso Malang

2 Mei 2023 - 11:19 WIB

Peduli Korban Banjir, MPM Honda Jatim Salurkan Bantuan dalam Program MPM Berbagi

9 November 2022 - 13:13 WIB

Workshop Jurnalistik Ramaikan Asia Career Expo 4

17 Oktober 2022 - 21:25 WIB

Trending di Kabar Kampus