Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Pasuruan · 24 Jul 2025

Akademi ABC Sambangi Kota Pasuruan, Ketua TP PKK Apresiasi Pemberdayaan Ibu dan UMKM


Akademi ABC Sambangi Kota Pasuruan, Ketua TP PKK Apresiasi Pemberdayaan Ibu dan UMKM Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Suasana penuh semangat dan kreativitas menyelimuti Gedung Kesenian Dharmoyudho, Kota Pasuruan, dalam gelaran Akademi ABC: Ahlinya Buat Cita Rasa Roadshow 2025. Kegiatan ini menjadi momen istimewa karena Kota Pasuruan terpilih menjadi kota ke-54 dari rangkaian roadshow 100 kota se-Indonesia yang diselenggarakan oleh PT ABC.

Acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua TP PKK Kota Pasuruan, Suryani Firdaus, dan dihadiri oleh Ketua Perwosi Kota Pasuruan, Fitri Iswarida, bersama gabungan organisasi wanita lainnya.

Dalam sambutan hangatnya, Ketua TP PKK menyampaikan apresiasi atas inisiatif PT ABC dalam mendorong pemberdayaan masyarakat, serta mengucapkan terima kasih atas keterlibatan berbagai organisasi dalam kegiatan ini.

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran Akademi ABC di Kota Pasuruan. Kegiatan ini bukan hanya ajang lomba, tetapi juga menjadi momen silaturahmi, tambah kenal, tambah pengalaman, dan tambah sehat. Selamat berlomba, tampilkan yang terbaik,” ujarnya.

Tak lupa, Suryani juga memberikan apresiasi kepada para ibu-ibu yang telah menyiapkan diri secara maksimal untuk mengikuti lomba, mulai dari busana, rias, hingga tenaga dan pikiran.

“Berkat Akademi ABC, kita semua bisa berkumpul dan bersenang-senang hari ini. Terima kasih. Semoga PT ABC terus sukses dan selalu menghadirkan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Program ini merupakan bentuk kontribusi dalam edukasi kuliner, peningkatan keterampilan memasak, serta pemberdayaan masyarakat, khususnya kaum ibu dan pelaku UMKM.

Berbagai kegiatan menarik turut memeriahkan acara, di antaranya Lomba Uleg, Lomba Memasak Nasi Goreng, Lomba Jingle ABC (yel-yel), serta demo masak oleh chef profesional. Tak ketinggalan, berbagai stan kuliner dari UMKM lokal Kota Pasuruan turut memeriahkan gelaran. (ajo/dit).

Artikel ini telah dibaca 13 kali

Baca Lainnya

Siapkan Tim Khusus, Jawa Timur Segera Punya Regulasi Terkait Sound Horeg

25 Juli 2025 - 19:17

Tidak Perlu Diperdebatkan, Kiai di Jember Minta Semua Pihak Jalankan Fatwa MUI Jatim

25 Juli 2025 - 08:16

LPTNU Kota Depok Selenggarakan Workshop Pemanfaatan AI dalam Penulisan Karya Ilmiah

25 Juli 2025 - 08:13

Bunda Ani Buka Pelatihan Parenting, Bekali PTK PAUD Ciptakan Lingkungan Ramah Anak

25 Juli 2025 - 07:53

Kejar Kompetensi Dasar Abad 21, Kemenag Gelar Kursus Bahasa Inggris untuk Guru MI

25 Juli 2025 - 07:50

TP PKK Kelurahan Patokan Berikan Pelatihan Pembenihan Tanaman Sayuran Organik

24 Juli 2025 - 18:42

Trending di Kabar Probolinggo