Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA · 20 Jul 2025

Pemkab Jember dan Bank Indonesia Dorong Digitalisasi Ekonomi dan Keuangan Berdaya Saing di Tapal Kuda


Pemkab Jember dan Bank Indonesia Dorong Digitalisasi Ekonomi dan Keuangan Berdaya Saing di Tapal Kuda Perbesar

Jember, Kabarpas.com – Pemkab Jember bersama Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jember menggelar kegiatan Dulur Sekarkijang (Digitalisasi untuk Seluruh Karesidenan Besuki dan Lumajang) pada Sabtu (19/7/2025) malam. Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Jember, Forkopimda, serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di alun-alun kota.

Dulur Sekarkijang mengusung tema “Sinergi Memperkuat Ekonomi dan Keuangan Digital untuk Pertumbuhan Sekarkijang yang Inklusif dan Berkelanjutan.”

Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah daerah dan Bank Indonesia dalam mendorong akselerasi digitalisasi ekonomi dan keuangan di wilayah eks Karesidenan Besuki (Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi) dan Lumajang.

Bupati Muhammad Fawait dalam sambutannya menegaskan pentingnya digitalisasi sebagai jalan untuk memperkuat daya saing ekonomi lokal. Ia juga menekankan bahwa Jember memiliki potensi besar untuk kembali menjadi pusat pertumbuhan dan pariwisata di kawasan Tapal Kuda.

“Lima belas tahun yang lalu, Jember menjadi daerah tujuan utama ketika orang dari Jakarta, dari Surabaya ingin berwisata. Maka kita harus rebut kembali, kita harus kembalikan kejayaan Jember sebagai pusat wisata di Tapal Kuda. Maka kita berkomitmen akan banyak event-event lagi, akan banyak pagelaran-pagelaran lagi yang akan dilaksanakan di Kabupaten Jember,” tegasnya.

Selain mendorong pertumbuhan ekonomi, bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan program-program prioritas Pemerintah Kabupaten Jember, khususnya dalam bidang kesehatan.

“Kami mohon dukungan dari masyarakat untuk menyosialisasikan program pemerintah. Semoga dengan sinergi semua pihak, dan ridha Allah SWT, Jember bisa menjadi Jember Baru, Jember Maju,” tutup Bupati.

Agenda Dulur Sekarkijang diselingi beragam kegiatan meriah yang digelar sepanjang hari. Mulai dari Senam With QRIS, Lomba Mewarnai, Ranking 1, Talkshow Perlindungan Konsumen, Lomba Amazing Race & Patrol, hingga Grand Event yang menghibur masyarakat. (dan/ian).

Artikel ini telah dibaca 11 kali

Baca Lainnya

Kementerian BUMN Gelar Workshop Komunikasi Digital

25 Juli 2025 - 22:31

Sudah Mangkrak, Hilang Baru Dicari, Ini Penjelasan Pj Sekda Jember Soal Kabar Mobil Wabup Raib

25 Juli 2025 - 21:53

Logistik Aceh Terus Menggeliat, Dua Kapal Sandar di Dermaga Pelabuhan Krueng Raya Pelindo

25 Juli 2025 - 21:36

Panduan Lengkap untuk Bridesmaid Proposal yang Berkesan

25 Juli 2025 - 21:33

Titik Jumlah Subscribers Ini Selalu Jadi Tantangan Bagi Kreator YouTube

25 Juli 2025 - 21:32

Perkuat Ekosistem Pembiayaan Otomotif, BRI Finance Jalin Sinergi dengan BRI dan Dealer Surabaya

25 Juli 2025 - 21:09

Trending di KABAR NUSANTARA