Probolinggo (Kabarpas.com) – Meski perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Probolinggo masih kurang dua tahun lagi. Namun, sejumlah nama sudah bermunculan untuk maju sebagai kandidat. Salah satunya yaitu Ketua Forum Silaturrahim Mantan Tahanan dan Narapidana (Fosilmaharana), Jumanto.
Informasi yang diperoleh Kabarpas.com menyebutkan, Jumanto akan maju sebagai Calon Bupati (Cabup) Probolinggo 2018. Kebenaran informasi tersebut diperkuat dengan mulai beredarnya kaos bergambar Jumanto dengan bertuliskan For Probolinggo Relawan Kang Jumanto. Tak hanya itu, di Kecamatan Kraksaan juga telah didirikan Posko Relawan Kang Jumanto.
Sementara itu, Jumanto saat dikonfirmasi membenarkan dengan adanya kabar tersebut. Bahkan, ia mengatakan, kalau dirinya sudah siap untuk merebutkan kursi panas melalui jalur independen dalam Bursa Pilkada Kabupaten Probolinggo di 2018 nanti.
“Ya betul, dan saya sudah membangun Kantor Relawan Kang Jumanto di Jalan Raya Kebonagung, Kecamatan Kraksaan Kabupaten Probolinggo. Alhamdulillah, ketika peresmian kantor relamawan Jumanto, banyak tokoh agama dan tokoh masyarakat yang datang,” jelas Jumanto kepada Kabarpas.com. Sabtu, (13/02/2016).
Mantan Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo ini juga mengaku, kalau selama ini pihaknya inten berkomunikasi dengan berbagai tokoh yang ada di 24 kecamatan di Kabupaten Probolinggo. “Komunikasi dengan tokoh Alhamdulillah sudah saya lakukan. Apalagi, tokoh itu ingin Saya (Jumanto.red) maju di Pilkada Probolinggo 2018 nanti,” imbuhnya.
Selain itu ia juga mengatakan, kalau saat ini pihaknya sudah membuat kaos dengan gambar dirinya dan bertuliskan For Probolinggo Relawan Kang Jumanto. “Kaos yang sudah dibuat itu, sudah menyebar sampai sekitar 5 ribu kaos,” ungkapnya kepada Kabarpas.com.
Pria yang berasal dari Kecamatan Pakuniran ini menambahkan, dengan dukungan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Probolinggo itulah, yang membuat dirinya langsung menyatakan sikap untuk bakal maju dalam Bursa Pilkada 2018. “Bismillah, saya siap maju dalam Pilkada 2018,” ucapnya.
Saat disinggung soal masih kurang dua tahun lagi perhelatan Pilkada Kabupaten Probolinggo digelar, Jumanto menegaskan, hal itu ia lakukan agar persiapannya lebih matang. “Tidak ada kata jauh, buktinya sekarang saja saya sudah mencari dukungan dari tokoh,” pungkasnya. (sam/gus).