Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA ยท 18 Jan 2024

UPTD Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan Berubah Status Menjadi BLUD


UPTD Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan Berubah Status Menjadi BLUD Perbesar

Kabarpas.com, Asahan – UPTD laboratorium Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan telah berubah status menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Dengan perubahan status tersebut, Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan dapat merubah sistem yang diterapkan menjadi lebih baik serta dapat merubah pengelolaan tata keuangan, sehingga dapat mengembangkan potensi bisnis dan dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution, M. Si selaku tim pembina BLUD, saat melakukan monitoring dan evaluasi ke BLUD UPTD Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan didampingi Asisten 2, Kadis Lingkungan Hidup dan Kabag Organisasi Kabupaten Asahan, Kamis (18/01/2023).

Selanjutnya Sekda berharap kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup dapat menjaga dan mengoperasikan Laboratorium dengan sebaik-baiknya serta memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat khususnya masyarakat Asahan secara maksimal. Terakhir Sekda meminta Dinas Lingkungan Hidup agar dapat membantu Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mensuksekan Kabupaten Asahan yang Sejahtera, Religius dan Berkarakter.

Di kesempatan tersebut Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan H. Rahmat Hidayat Siregar berharap kepada pelaku usaha baik di Kabupaten Asahan maupun diluar Kabupaten Asahan untuk dapat menguji kelayakan air, udara, dan tanah di BLUD UPTD Laboratorium Dinas lingkungan Kabupaten Asahan.(Jul/Gus).

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Optimasi Instagram: 5 Strategi Ampuh untuk Menambah Followers!

14 Februari 2025 - 12:19

Jelang Pelantikan Kepala Daerah, Pedagang Toko Bunga Ucapan Banjir Pesanan

14 Februari 2025 - 12:02

Cari Rental Mobil? Sewa Mobil Listrik di Evista Aja!

14 Februari 2025 - 11:56

Tokocrypto Catat Lonjakan Transaksi 3x Lipat Dominasi Pangsa Pasar Indonesia

14 Februari 2025 - 11:32

Bagaimana Perusahaan Dapat Menghindari Sengketa Hukum Saat Mempekerjakan di Indonesia

14 Februari 2025 - 07:46

Pemkab Asahan Launching PKG Serentak di Seluruh Puskesmas

14 Februari 2025 - 06:21

Trending di KABAR NUSANTARA