Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras · 16 Mar 2016

Tolak Aktivitas Tambang, Ratusan Warga Geruduk Kantor Bupati Banyuwangi


Tolak Aktivitas Tambang, Ratusan Warga Geruduk Kantor Bupati Banyuwangi Perbesar

Banyuwangi (Kabarpas.com) – Ratusan warga melakukan aksi demo di depan kantor Bupati Banyuwangi. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk penolakan warga terhadap aktivitas tambang yang berada di desanya tersebut. Rabu, (16/03/2016).

Pantauan Kabarpas.com di lokasi, dengan menggunakan kendaran truk, ratusan warga dari Desa Pancer dan Desa Pulau Merah, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi itu datang ke kantor Bupati Kabupaten setempat.

Selanjutnya, di depan kantor Bupati mereka langsung berorasi menyampaikan tuntutanya kepada pemerintah setempat agar tambang PT Bumi Suksesindo (PT BSI) segera ditutup. Tak hanya itu, mereka juga membentangkan spanduk berisikan tuntutan mereka tersebut. Aksi warga ini mendapat pengawalan ketat dari petugas kepolisian.

Kordinator demostran Muhamad Amrulah mengatakan, kalay tambang tersebut masih bermasalah lahan penggantinya. Sebab lahan penggati yang berada di kabupaten Bondowoso seluas 400 ha adalah milik negara.

“Dalam permasalahan ini juga ada indikasi main mata antara pihak pengelola tambang dengan pejabat terkait. Sebab harus ada pengganti alih fungsi lahan seluas 4000 ha.” ujarnya kepada Kabarpas.com saat ditemui di lokasi. (dik/gus).

Artikel ini telah dibaca 12 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07

Trending di Teras