Pasuruan, Kabarpas.com – Dua hari diguyur hujan mengakibatkan sejumlah wilayah di Kabupaten Pasuruan direndam banjir hingga Sabtu (09/03/2024). Terdapat 5 desa yang terendam banjir di Kecamatan Winongan mencapai 1 meter lebih.
Dari pantauan tim kabarpas.com, banjir merendam 5 desa di Kecamatan Winongan dan 2 desa di Kecamatan Grati. Banjir tersebut akibat luapan air hujan dari Kecamatan Lumbang.
Muklis, salah satu warga Winongan yang rumahnya sudah digenangi banjir mencapai ketinggian satu meter lebih.
“Sejak Jumat kemarin, air hujan menggenangi rumah mulai sore hari dan pagi harinya bersih-bersih menguras karena mulai surut,” ucap Muklis.
“Hampir tidak bisa beraktivitas karena air datang lagi hingga Sabtu ini,” imbuhnya.
Sugeng Hariyadi, selaku Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan mengatakan bahwa banjir di Winongan menggenangi 5 desa yaitu desa Prodo, Bandaran, Winongan Kidul, Lebak dan Sruwi.
Banjir terparah terjadi di Dusun Jetis, Desa Prodo, mencapai ketinggian 130 centimeter.
“Kami sudah menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRS) BPBD dan kami terjunkan perahu karet dan logistik kedaruratan,” ungkap Sugeng. (emn/gus).