Pasuruan (Kabarpas.com) – Puluhan sekolah tingkat SMA sederajat di wilayah Pasuruan Raya siap melaksanakan Ujian Nasional (Unas) berbasis komputer atau computer
based test (CBT).
“Puluhan sekolah di wilayah Kabupaten Pasuruan yang menggelar Unas CBT menyatakan kesiapannya,” kata Kabid Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan, Ahmad Yusuf. Kamis, (31/03/2016) pagi.
Dijelaskannya, puluhan sekolah tersebut telah menyiapkan berbagai fasilitas penunjang. Diantaranya yaitu genset sebagai antisipasi adanya pemadaman listrik, serta operator server maupun jaringan apabila terjadi trobel.
“Ada 42 sekolah negeri maupun swasta di Kabupaten Pasuruan, yang telah siap gelar Unas CBT dengan jumlah peserta sebanyak 9.969 siswa. Termasuk siap ketersediaan komputer, operator server maupun jaringan yang memadai hingga genset apabila listrik padam,” terangnya kepada Kabarpas.com.
Ia menambahkan, untuk Unas berbasis kertas atau paper based test (PBT) di wilayah Kabupaten Pasuruanm, diikuti oleh 483 sekolah dengan jumlah peserta sebanyak 22.000 siswa.
“Untuk soal Unas berbasis kertas atau manual terjamin keamanannya. Mulai dari mengawal soal hingga pendistribusian soal dari Polres Pasuruan, polsek-polsek hingga ke sekolah pelaksana Unas, kami telah bekerjasama dengan petugas kepolisian,” ucapnya.
Sementara itu, di Kota Pasuruan terdapat 6 sekolah yang akan melaksanakan Unas berbasis komputer atau computer based test (CBT). Sementara untuk yang berbasis kertas diikuti ribuan peserta, terinci SMA sederajat totalnya yaitu 6.971 siswa dan 2.261 untuk yang SMK sederajat.
“Kami sudah mengecek ke semua sekolah yang akan melaksanakan Unas nanti, baik yang berbasis komputer maupun yang manual semuanya telah menyatakan siap,” kata Wasis, Sekretaris Dispendik Kota Pasuruan.
Sekedar untuk diketahui, Unas untuk SMA sederajat akan digelar serentak pada tanggal 4-7 April April 2016 mendatang. Terinci ada sebanyak 48 sekolah di Pasuruan yang akan melaksanakan Unas berbasis komputer atau computer based test (CBT). Dengan rincian, sebanyak 42 sekolah dari wilayah Kabupaten Pasuruan, sedangkan sisanya yakni 6 sekolah dari Kota Pasuruan. (ajo/tin).