Reporter: Sudiono
Editor: Ian Arieshandy
Pasuruan, Kabarpas.com – Puluhan peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur unjuk kebolehan dalam lomba menyanyi dangdut merebutkan piala Kades Ranggeh Cup 2025. Acara yang didukung oleh Kabarpas.com tersebut dilaksanakan di kawasan BUMDES Dewa Rama Desa Ranggeh, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan.
“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan sukses dan diikuti peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur, seperti Madura, Banyuwangi, Lumajang, Malang dan Surabaya. Bahkan, juga ada peserta yang dari Solo,” ujar H.M. Taufik Hidayat, Kades Ranggeh.
Taufik menjelaskan bahwa lomba ini digelar dengan tujuan untuk meramaikan kawasan pasar BUMDES Dewa Rama Desa Ranggeh Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan. “Dan sekaligus sebagai ajang pencarian bakat dalam karir, khususnya di bidang tarik suara,” imbuhnya.
Selain itu, H M Taufik Hidayat selaku Kades setempat menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak, khususnya masyarakat yang senantiasa mendukung dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di Pasar BUMDES Dewa Rama Desa Ranggeh.
“Mudah-mudahan di setiap tahun kegiatan seperti ini akan terus meningkat dengan harapan juga meningkatkan perekonomian di kawasan Pasar Desa yang dikelola BUMDES Dewa Rama, Desa Ranggeh,” harapnya.
Sementara itu, dalam lomba ini untuk juara I dimenangkan oleh Sandi peserta yang berasal dari Banyuwangi,
“Semoga pada tahun depan lomba ini bisa digelar kembali serta pesertanya semakin tambah banuak dan potensial,” ucap Sandi kepada Kabarpas.com. (ion/ian).