Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras · 12 Agu 2015

Pulang dari Nonton Bola, Warga Pasuruan Dikeroyok Sekelompok Pria Misterius


Pulang dari Nonton Bola, Warga Pasuruan Dikeroyok Sekelompok Pria Misterius Perbesar

Pasuruan (Kabarpas.com) – Nasib sial yang dialami Abdul Majid (20), warga Kelurahan/Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan. Ia menjadi korban penggeroyokan yang dilakukan oleh sekelompok pria misterius, saat dia baru pulang dari menonton pertandingan sepak bola.

Rizal, salah satu rekan korban menceritakan, saat itu korban bersama dengan seorang rekannya yang ia gonceng bernama Muhammad, warga Jalan Hasanudin. Pulang seusai nonton pertandingan sepak bola.

Pada saat melintas di jalan raya Pasuruan-Malang, kedua korban yang kala itu mengendarai motor Vario warna putih yang masih kinyis-kinyis tersebut. Tiba-tiba, dibuntuti oleh sekelompok pemuda misterius.

“Ketika sampai di sebuah jembatan, salah satu dari pelaku tiba-tiba langsung memepet motor temen saya dan kemudian menarik syal miliknya, yang waktu itu ditaruh ditaruh di leher,” terangnya kepada Kabarpas.com, Rabu, (12/08/2015).

Tak pelak, karena terkejut dan kurang keseimbangan, korban pun akhirnya terjatuh di pinggir jalan bersama dengan motor yang ditumpangi itu. Pada saat terjatuh inilah, tanpa basa-basi sejumlah pelaku yang diperkirakan berjumlah 10 orang tersebut langsung mengeroyok korban.

“Beruntung waktu itu ada petugas polisi yang sedang patroli di jalan raya. Sehingga para pelaku langsung kabur melarikan diri. Sementara teman saya mengalami luka lebam di dada dan pinggan. Untuk masalahnya apa teman saya mengatakan tidak tahu,” pungkasnya. (ajo/uje).

Artikel ini telah dibaca 9 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07

Trending di Teras