Pasuruan, Kabarpas. Com – Berbagai fasiltas terus dibenahi, mulai dari merenovasi Kantor Balai Desa dengan melengkapi fasilitasnya guna mempercepat melayani masyarakat.
Selain itu adanya perbaikan infastruktur jalan desa, juga membangun usaha kuliner untuk warga serta meningkatkan keamanan melalui poskamling desa.
M. Taufik hidayat, Kepala Desa Ranggeh mengatakan, pembangunan pasar desa dan desa yang terletak di sisi jalan raya sepanjang km 500 meter untuk meningkatkan perekonomian warga dan menambah elok juga keindahan serta menarik konsumen untuk datang.
Ditambahkan, perencanaan dan alokasi anggaran pembangunan Pasar Desa tersebut telah melalui Musyawarah Perencanaan pembangunan DESA (Musrenbangdes) dari BPD, tokoh masyarakat dan pemuda dengan memanfaatkan Anggaran Dana desa (ADD).
“Kita ingin wajah baru untuk menambah keindahan Dan peningkatan perekonomian warga,” ujar Taufik.
Dia juga menyampaikan, jika program pembangunan pasar desa dan taman desa tersebut melalui Musrenbang sehingga hasil musyawarah tokoh masyarakat, tercipta kesepakatan untuk membangun pasar desa dan taman desa.
“Tujuan dibangunnya selain sebagai ikon untuk penataan desa, saat ini dapat dimanfaatkan masyarakat sebagai sarana olah raga dan taman bermain bagi anak-anak. Selain itu, kami merancang konsep akan meningkatkan taman usaha kuliner untuk menambah pendapatan ekonomi bagi masyarakat,” tandasnya.
Ia berharap Pasar desa dan taman tersebut menjadi pusat kesenian dan kreatifitas warga Desa Ranggeh. Dan pengelolaan akan diserahkan kepada badan usaha milik desa (BUMdes).
“Kami inginkan pasar desa ini bisa menjadi pasar usaha kuliner, Pusat kesenian dan kreatifitas warga. Nantinya juga ada berbagai stan diprioritaskan berasal dari warga Ranggeh,” harapnya.
“Saya sampaikan terima kasih kepada seluruh Perangkat desa, Rt RW BPD, Karang taruna , Linmas, LPM, tokoh masyarakat serta seluruh warga Desa Ranggeh untuk menuju Desa Ranggeh sejahterah dan Maslahat,” sambungnya kepada kabarpas.com. (ion/ida).