Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Terkini ยท 16 Jan 2024

Pelaku Pengancam Anies Ditangkap, PKS Trenggalek Nilai Polri Profesional


Pelaku Pengancam Anies Ditangkap, PKS Trenggalek Nilai Polri Profesional Perbesar

Trenggalek, kabarpas.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Trenggalek mengapresiasi dan menilai kerja profesional Polri yang telah menangkap pelaku pengancaman pembunuhan terhadap Capres Anies Baswedan.

“Kami mengapresiasi kinerja Polri yang bergerak cepat menangkap pelaku pengancaman pembunuhan Capres anies Baswedan. Ini bentuk kerja profesional, “kata Diyan Arifin, Sekertaris DPD PKS Trenggalek, Selasa (16/1/2024) siang.

Diyan sapaan dia menuturkan, pihaknya telah mendengar kabar jika pelaku pengancaman penembakan Anies Baswedan sudah tertangkap. Maka kami cukup mengapresiasi kinerja Polri yang sesuai tupoksinya dalam pengamanan Pemilu. Tak terkecuali Pilpres.

“Semoga apa yang telah dilakukan oleh Polri ini bisa membuat Pilres kita semakin adem dan sejuk, “imbuhnya.

Diyan berharap untuk kedepannya rasa aman dan nyaman bisa terwujud bagi para peserta pemilu, baik Pileg maupun Pilpres.

Selanjutnya dia menyebut, kejadian pengancaman pembunuhan terhadap Anies Baswedan tidak terjadi lagi. Mungkin juga perlu adanya edukasi-edukasi oleh para elit politik, pemerintah dan tim keamanan agar pihak-pihak tertentu tidak merasa terancam.

“Jadi semua peserta Pemilu itu adalah anak bangsa itu bukan musuh tapi lawan yang harus dihadapi dalam sebuah kompetisi. Kalau musuh itu kan harus dihilangkan, “tandasnya.

Seperti diketahui pria berinisial AWK (23) asal Jember ditangkap oleh Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim dibantu Direktorat Siber Bareskrim Polri (13/1/2024). Pelaku pemilik akun Tik Tok @calonistri7 1600 telah mengancam Capres Anies Baswedan saat live di Tik Tok beberapa waktu yang lalu. (ags/gus).

Artikel ini telah dibaca 39 kali

Baca Lainnya

Bupati Mojokerto Tinjau Hasil Bedah Rumah Warga Desa Kejagan

6 Januari 2026 - 16:17

Sambil Gowes, Ning Ita Meninjau Langsung Proyek Pembangunan Kota

6 Januari 2026 - 16:12

Pemkab Jember Tetapkan Plt Dirut Perumdam dan PDP Kahyangan

6 Januari 2026 - 15:50

Jago #Cari_Aman Biar Happy, Ini Tips Berkendara Aman dan Nyaman di Jalan

6 Januari 2026 - 09:43

Kemenag Rayakan HAB ke-80 Dengan Sederhana, Dana Difokuskan untuk Korban Bencana

5 Januari 2026 - 20:39

Gerakan ‘Jogo Probo’ Menggema, Tolak Premanisme dan Kegaduhan di Kabupaten Probolinggo

5 Januari 2026 - 17:45

Trending di KABAR NUSANTARA