Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 15 Mei 2024

PC Pergunu Kota Pasuruan Sukses Gelar Halal Bihalal dengan PC Pergunu se-Jawa Timur


PC Pergunu Kota Pasuruan Sukses Gelar Halal Bihalal dengan PC Pergunu se-Jawa Timur Perbesar

Reporter : Diaz Galuh Okta

Editor : Agus Hariyanto

 

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Pengurus Pimpinan Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PC Pergunu) Kota Pasuruan menggelar halal bihalal bersama PC Pergunu se Jawa Timur di Rumah Makan Kurnia, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan.

Acara tersebut dihadiri puluhan pimpinan PC PERGUNU Kota dan Kabupaten se-Jawa Timur, serta Motivator Pendidik, Rani Darmayanti.

Halal bihalal kali ini selain untuk mempererat silaturrahmi, juga bertujuan merapatkan barisan terkait konsolidasi gerakan Pergunu mendatang.

Ikhwan Makhmud, Ketua PC Pergunu Kota Pasuruan, menjelaskan beberapa program Pergunu Kota Pasuruan. Di antaranya peningkatan kompetensi Guru NU melalui program beasiswa S1, S2, dan Doktoral. Program tersebut berkolaborasi dengan UNU Pasuruan, UT (Universitas Terbuka) Malang, UAC (Universitas Abdul Chalim) PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto, STAI Al Chozini Sidoarjo, serta UNMER (Universitas Merdeka) Pasuruan yang sudah ada ikatan MOU.

Program lainnya yakni mengawal para calon mahasiswa rekom Pergunu hingga lulus, serta pengkaderan pengurus dari tingkat ranting ke anak cabang kemudian cabang guna mempersiapkan estafet kepemimpinan Pergunu yang profesional dan handal melalui PKPNU (Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama) yang difasilitasi oleh koordinatorat PCNU Kota Pasuruan.

“Halal bihalal ini diselenggarakan tidak untuk bersilaturrahim saja, tapi juga mengatur strategi gerakan bagaimana Pergunu bisa lebih baik dalam menjalankan program orginasasi serta visi dan misi Pergunu,” tutup Nur Salam, Wakil Ketua PC Pergunu Kota Pasuruan. (diz/gus).

Artikel ini telah dibaca 111 kali

Baca Lainnya

Olimpiade Madrasah Dorong SDM Unggul dan Berdaya Saing Global

11 November 2025 - 08:59

BEMPAS Bedah Kebijakan: Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran

10 November 2025 - 18:50

Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Wali Kota Pasuruan Ajak Teladani Semangat Juang dan Nilai Kepahlawanan

10 November 2025 - 16:43

Gus Fawait Ajak Kader Posyandu Bergerak Bersama Tekan Angka Kematian Ibu dan Bayi

10 November 2025 - 16:27

Upacara Hari Pahlawan di Jember Jadi Ajang Refleksi Nilai-Nilai Kejuangan Bangsa

10 November 2025 - 16:25

Aktor Dadakan! Walikota Pasuruan Totalitas Berperan Jadi Kurir Demi Film Pendek Lokal

10 November 2025 - 06:00

Trending di Berita Pasuruan