Pasuruan, Kabarpas.com – Dalam rangka turut memeriahkan Harlah NU ke-95, para pelajar NU yang tergabung dalam PC IPNU – IPPNU Kota Pasuruan meluncurkan “Gerakan Lingkungan Hijau Bareng Pelajar NU”.
Acara ini digelar di kawasan Kepel dan Lecari, Kecamatan Bugulkidul, Kota Pasuruan.
Acara ini bekerjasama dengan salah satu rumah makan siap saji di Kota Pasuruan, dan dihadiri oleh Sekretaris PCNU Kota Pasuruan, Ustd H. Bashori.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah mensupport acara kami ini. Dalam kegiatan kali ini ada sebanyak 100 tanaman hias yang kami tanam,” ujar Abdurrohman Mim Masyriqi, Ketua PC IPNU Kota Pasuruan. (***).