Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Sosial & Budaya · 6 Apr 2015

MSD Bangun Bak Penampungan Air Untuk Warga


MSD Bangun Bak Penampungan Air Untuk Warga Perbesar

Pandaan (Kabarpas.com) – Untuk membantu mengatasi kesulitan air bersih yang selama ini dialami oleh warga Dusun Kali Tengah, Desa Karang Jati, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, terutama pada saat musim kemarau tiba. Pihak pabrik Merck Sharp & Dohme (MSD), sebagai salah satu pabrik yang tinggal di daerah setempat, memberikan bantuan pembangunan sebuah bak penampungan air bersih (tandon) bagi masyarakat di sekitar.

“Pemberian bantuan pembangunan tandon ini ialah untuk membantu meringankan kesulitan warga setempat dalam mendapatkan air bersih, khususnya pada saat musim kemarau tiba,” ujar Plant Director MSD, Novian Zein kepada sejumlah wartawan, Senin, (06/04/2015).

Dijelaskannya, bahwa pemberian bantuan tersebut merupakan salah satu komitmen dan bentuk kepedulian perusahaannya untuk menjadi bagian dari lingkungan dan warga masyarakat yang baik.

‘Air bersih yang berasal dari tandon itu nantinya dapat mengalir hingga ke masing-masing rumah warga setempat yang membutuhkannya. Karena air itu akan mengalir melalui pipa-pipa distribusi yang sudah tersedia di rumah warga,” terangnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan, bahwa pembangunan tandon air itu sendiri dimulai sejak Oktober 2014 dan selesai pada Februari 2015 dengan sumber dana CSR perusahaan sebesar kurang lebih Rp 220 juta. (***/uje).

Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Resepsi HUT ke-41, FKPPI Probolinggo Bagikan Ratusan Sembako

12 September 2019 - 23:51

Opini : Impor Guru Sebagai Bentuk Penjajahan Baru?

15 Mei 2019 - 12:30

Empat SMP di Kabupaten Probolinggo Dinilai Tim Verifikasi Adiwiyata Jatim

27 April 2019 - 19:00

Pameran Expo Pembangunan Tampilkan Produk Unggulan UKM

27 April 2019 - 18:20

Ungkapan Rasa Syukur, Pemkab Probolinggo Tasyakuran dengan Potong Tumpeng

18 April 2019 - 17:22

Pemkab Probolinggo Sosialisasikan Fasilitasi HKI

6 Maret 2019 - 08:56

Trending di KABAR NUSANTARA