Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 29 Mar 2017 05:20 WIB ·

Kejari Bangil Periksa Kades Bulusari Terkait Dugaan Korupsi


Kejari Bangil Periksa Kades Bulusari Terkait Dugaan Korupsi Perbesar

Reporter: Johar Samudra

Editor: Agus Hariyanto

___________________________________________

Bangil (Kabarpas.com) – Pihak Kejari Bangil melakukan pemeriksaan terhadap Yudono yang merupakan Kepala Desa (Kades) Bulusari, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Pemeriksaan ini dilakukan terkait dugaan korupsi yang dilakukan oleh Kades tersebut.

Kasi Intel Kejari Bangil, Agus Hariono saat dikonfirmasi Kabarpas.com mengatakan, sebelum memanggil dan memeriksa Kades Yudono. Pihaknya terlebih dahulu memeriksa beberapa perangkat, diantaranya yaitu Ketua BPD desa setempat,  Sekretaris Desa, serta pihak yang berkompeten.

“Apapun alibi atau sangkalan yang diberikan oleh terperiksa(Yudono) telah kami cros chekan dengan sejumlah data yang telah kami miliki. Intinya kami telah memiliki sejumlah alat bukti yang cukup untuk dugaan korupsi yang ada di Desa Bulusari, ” terang Agus Hariono kepada Kabarpas.com.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa penanganan kasus tersebut, saat ini masih terus didalami oleh pihaknya. Ia juga menegaskan bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan melimpahkan kasus ini pada seksi pidana khusus.

“Kita akan pelajari seluruh keterangan para terperiksa dan alat bukti yang ada. Dalam waktu dekat ini akan segera kita limpahkan pada seksi pidana khusus,” terangnya.

Sekedar diketahui, pihak Kejari Bangil telah menerima pelaporan adanya dugaan korupsi Tanah Kas Desa(TKD) Desa Bulusari, Kecamatan Gempol.

Dalam laporan tersebut menyatakan bahwa tanah kas desa telah dikeruk untuk diambil sirtunya oleh oknum kades, ketua BPD dan perangkat desa setempat tanpa melalui prosedur yang ada dan uang hasil penjualan sirtu juga tidak disetorkan pada Kas Desa Bulusari. (joh/gus).

Artikel ini telah dibaca 30 kali

Baca Lainnya

Balita di Pasuruan Tewas Tenggelam di Sungai

16 April 2024 - 13:53 WIB

Elf Angkut Belasan Penumpang Ludes Terbakar di Tol Pandaan-Malang

13 April 2024 - 18:05 WIB

Sopir Ngantuk, Agya Seruduk Rumah Warga di Pasuruan

12 April 2024 - 17:29 WIB

Breaking News! Pemudik Terjebak Banjir di Pantura Pasuruan, Lalin Lumpuh Total

9 April 2024 - 08:23 WIB

Jamin Arus Mudik Lancar, Kapolres Pasuruan Kunjungi Pos Pam Ketupat Semeru 2024

6 April 2024 - 23:58 WIB

BPJS Ketenagakerjaan dan PLKK Bersinergi Tingkatkan Pelayanan

3 April 2024 - 16:36 WIB

Trending di Berita Pasuruan