Pasuruan (Kabarpas.com) – Kebakaran hebat yang terjadi di pabrik pengolahan jamur Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Diduga kuat berasal dari korsleting listrik. Dugaan tersebut, berdasarkan atas keterangan dari sejumlah karyawan di pabrik setempat, yang sempat melihat awal mula terjadinya kebakaran ini.
“Awal mula terjadinya kebakaran, saya dan teman-teman karyawan lainnya, sempat melihat kabel PLN yang berada di atap gudang mengeluarkan percikan api. Setelah itu api langsung dengan cepat merambat hingga ke gudang penyimpanan bahan kimia. Barulah kemudian api langsung berkobar cukup besar,” ucap salah seorang karyawan, yang keberatan untuk disebutkan namanya kepada Kabarpas.com saat ditemui di lokasi. Jumat, (30/10/2015).
Ia menambahkan, saat itu api berkobar dengan sangat cepat hingga merembet ke sejumlah bangunan lainnya. Bahkan, pada saat bersamaan adanya tiupan angin yang cukup kencang membuat kobaran api semakin bertambah membesar dan menghanguskan semua barang yang ada di dalam gudang tersebut.
Sementara itu, Kapolsek Purwodadi AKP Syaiful Bahri membenarkan terkait adanya dugaan penyebab kebakaran tersebut berawal dari korsleting arus listrik.
“Untuk sementara ini berdasarkan keterangan awal yang kami peroleh, dugaannya memang disebabkan korsleting listrik. Namun, untuk kepastiannya kami masih harus melakukan penyelidikan lebih lanjut,” ujar pria yang sebelumnya pernah menjadi Kapolsek Puspo tersebut.
Seperti dikabarkan sebelumnya, kebakaran kembali terjadi di wilayah Pasuruan. Kali ini sebuah pabrik pengolahan jamur yang terletak di Desa Lebakrejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan ludes terbakar. (jon/sym).