Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 5 Mar 2018 20:25 WIB ·

Jatuh, Seorang Pemotor asal Pohjentrek Tewas Terlindas Truk


Jatuh, Seorang Pemotor asal Pohjentrek Tewas Terlindas Truk Perbesar

Reporter : Sugeng Hariyono

Editor : Titin Sukmawati

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Nahas menimpa seorang perempuan bernama Livia Nur Mei Wulandari (22), warga JL. KH Achmad Dahlan RT 02/RW 05, Kelurahan Pohjentrek, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan. Ia tewas setelah terlibat kecelakaan di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Randusari, Kecamatan Gadingrejo, kota setempat.

Kanit Laka – lantas Polres Pasuruan Kota, Ipda Heri Purnomo mengatakan, kecelakaan ini berawal saat korban mengendarai motor Honda Beat hitam bernopol N 5269 WV melaju dari arah utara ke selatan.

Namun, dari arah yang sama atau di depanya terlihat sebuah motor Yamaha milik penjual bakso yang dikendarai oleh Hari asal Malang dengan nopol N 5875 WB itu, tiba-tiba mengerem mendadak di lokasi kejadian.

“Sementara korban yang berada persis di belakangnya itu berusaha untuk menghindar namun tersenggol bagian belakang motor, hingga kemudian akhirnya jatuh,” terangnya kepada Kabarpas.com saat ditemui di lokasi kejadian, Senin (05/03/2018) sore.

Nah, di saat bersamaan muncul dari arah selatan ke utara sebuah truk yang disopiri oleh Abdul Majid, (60) asal Gresik dengan nopol S 8072 JO yang seketika itu langsung melindas mengenai roda belakang motor korban.

“Akibatnya korban mengalami luka pendarahan di bagian kepala dengan cukup serius dan langsung meninggal di lokasi kejadian,” tandasnya.

Selanjutnya, oleh petugas kepolisian jasad korban langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD dr R Soedarsono Kota Pasuruan. (yon/tin).

Artikel ini telah dibaca 74 kali

Baca Lainnya

Balita di Pasuruan Tewas Tenggelam di Sungai

16 April 2024 - 13:53 WIB

Elf Angkut Belasan Penumpang Ludes Terbakar di Tol Pandaan-Malang

13 April 2024 - 18:05 WIB

Sopir Ngantuk, Agya Seruduk Rumah Warga di Pasuruan

12 April 2024 - 17:29 WIB

Breaking News! Pemudik Terjebak Banjir di Pantura Pasuruan, Lalin Lumpuh Total

9 April 2024 - 08:23 WIB

Jamin Arus Mudik Lancar, Kapolres Pasuruan Kunjungi Pos Pam Ketupat Semeru 2024

6 April 2024 - 23:58 WIB

BPJS Ketenagakerjaan dan PLKK Bersinergi Tingkatkan Pelayanan

3 April 2024 - 16:36 WIB

Trending di Berita Pasuruan