Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 5 Mar 2019

Ini yang Dilakukan Pemkot Pasuruan Agar Transparan dan Efisien dalam Pengelolaan Keuangan


Ini yang Dilakukan Pemkot Pasuruan Agar Transparan dan Efisien dalam Pengelolaan Keuangan Perbesar

Reporter : Sam Demit

Editor : Memey Mega

 

Malang, Kabarpas.com – Pemerintah Kota Pasuruan melalui Inspektorat Kota Pasuruan pada hari Senin sampai dengan hari Rabu tanggal 4 Maret 2019 sampai dengan 6 Maret 2019 menyelenggarakan fasilitasi Satuan Tugas Pelaksana Impementasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah di Hotel Ibis Style Jalan Letjend S. Parman No.45, Malang.

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kota Pasuruan di hadiri Asisten, Kepala Badan/Dinas/ Bagian, Se-Kota Pasuruan, Narasumber/Assesor dari BPKP Perwakilan Jawa Timur dan Peserta Satuan Tugas Pelaksana Impelementasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah di Lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan.

“Maksud dan tujuan dari ini ialah untuk meningkatkan pengetahuan SPIP bagi satuan tugas di organisasi perangkat daerah yang tersampling, agar terlaksananya Pengendalian atas Penyelenggaraan Kegiatan Pemerintahan untuk mencapai Pengelolaan Keuangan Negara yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel,” ujar Inspektur Kota Pasuruan, Betty Pramindari.

Selain itu, ia menambahkan melalui kegiatan ini diharapkan bisa menekan segala bentuk penyimpangan dalam penyelenggaraan pemerintah daerah serta Input Penilaian Mandiri Maturitas SPIP Kota Pasuruan secara sampling di beberapa Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Kota Pasuruan.

Sementata Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, Bahrul Ulum, menyampaikan Pemerintah Kota Pasuruan, pada prinsipnya selaku Organisasi Perangkat Daerah memiliki peran yang sangat strategis dalam membantu Kepala Daerah untuk mencapai visi, misi, tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Dan upaya untuk membangun pemerintahan yang baik, bersih, dan berwibawa itu, salah satu diantaranya adalah dengan meningkatkan pengawasan internal yang sinergis di lingkungan pemerintahan, melalui Satuan Tugas Pelaksana Implementasi SPIP.

“Tentu saja, untuk mewujudkan pemerintahan seperti itu, tidak semudah membalikan telapak tangan. Tantangan tugas selaku Kepala Organisasi Perangkat Daerah dan Satuan Tugas Pelaksanaan Implementasi SPIP Di Lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan tidaklah ringan, apalagi sesuai target dari Presiden bahwa Maturitas Level SPIP pada tahun 2019 harus mencapai level 3, dalam hal ini Kota Pasuruan masih level 2,856, tugas pengawasan internal memerlukan tenaga, pikiran, tindakan, dan ketegasan sikap secara sungguh-sungguh,” terangnya.

Oleh karena itu, peningkatan kapasitas dan kapabilitas Aparatur Pemerintah harus di lakukan secara sungguh-sungguh dan berkelanjutan dalam rangka menjawab serta menyelesaikan setiap permasalahan yang ada.

“Diharapkan kepada peserta dapat meningkatkan integritas dan profesionalisme untuk pelaksanaan SPIP dalam upaya mewujudkan Pemerintah Daerah yang kredibel/lebih baik, bersih dan berwibawah menuju maturitas SPIP level 3 dan mendukung Opini BPK-RI yaitu WTP,” tutupnya. (Dem/Mey).

Artikel ini telah dibaca 58 kali

Baca Lainnya

HIMMAH Campus Expo Naik Kelas Jadi Event Bergengsi bagi Pelajar di Jawa Timur

31 Januari 2026 - 14:25

dr. Adi Widianto Resmi Dilantik Jadi Direktur RSUD dr. R. Soedarsono Pasuruan

31 Januari 2026 - 06:45

Kecelakaan Beruntun Pasuruan, Satu Orang Meninggal Dunia

30 Januari 2026 - 17:09

Wali Kota Pasuruan Lantik 55 Pejabat Administrator dan Pengawas, Tekankan Integritas ASN dan Pelayanan Publik

30 Januari 2026 - 08:18

Terpilih Aklamasi di Musda XI, Nik Sugiharti Nahkodai Golkar Kabupaten Pasuruan

29 Januari 2026 - 21:33

Berguru ke Solo, DPRD Kabupaten Pasuruan Matangkan Tata Kelola Perumdam

29 Januari 2026 - 11:27

Trending di Berita Pasuruan