Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras · 7 Sep 2015 16:59 WIB ·

Ini Jawaban Kapolres Soal Dua Oknum Anggotanya Jadi Calo SIM


Ini Jawaban Kapolres Soal Dua Oknum Anggotanya Jadi Calo SIM Perbesar

Pasuruan (Kabarpas.com) – Kapolres Pasuruan AKBP Soelistijono dengan tegas membantah kalau anggotanya menjadi calo penggurusan surat izin mengemudi (SIM). Bahkan, ia mengatakan kalau pihaknya tak akan segan-segan memberikan sanksi tegas kepada oknum anggotanya, bilamana terbukti menjadi calo penggurusan sim tersebut.

“Pada saat apel pagi tadi, saya sudah cek ke seluruh anggota terkait adanya laporan, yang mengatakan kalau anggota saya menjadi anggota calo penggurusan sim. Namun, ternyata hasilnya tidak ada. Dan kalau toh nanti ada pasti akan kami tindak tegas,” ujar Kapolres kepada Kabarpas.com saat dihubungi melalui sambungan seluler, Senin (07/09/2015).

Kendati demikian, Kapolres meminta kepada pihak pelapor agar melaporkan langsung praktek calo sim ini kepada pihak Propam Polres Pasuruan, supaya bisa segera ditindak lanjuti. “Untuk pihak pelapor silakan melaporkan langsung praktek calo ini kepada pihak propam, supaya kami bisa mengetahui mana anggota yang bandel tersebut,” ucap Kapolres dengan tegas.

Seperti dikabarkan sebelumnya, dua oknum anggota Polres Pasuruan melakukan tindakan yang tak terpuji. Yakni, dengan menjadi calo penggurusan Surat Izin Mengemudi (SIM). Bahkan, petugas tersebut juga mengeluarkan tarif penggurusan SIM dua kali lipat dari harga semestinya. (ajo/uje).

Artikel ini telah dibaca 12 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42 WIB

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55 WIB

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15 WIB

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42 WIB

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43 WIB

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07 WIB

Trending di Teras