Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Lintas Kabarpas · 10 Okt 2016 23:30 WIB ·

Hasan Aminuddin Beri Motivasi Penggurus Karang Taruna Probolinggo Untuk Jadi Manusia Optimis


Hasan Aminuddin Beri Motivasi Penggurus Karang Taruna Probolinggo Untuk Jadi Manusia Optimis Perbesar

Mayangan (Kabarpas.com) – Anggota Komisi VIII DPR RI, Hasan Aminuddin menyampaikan bahwa semua manusia sukses melalui proses. Oleh karena itu, ia mengajak para generasi muda untuk bercermin kepada orang sukses melalui prosesnya dan bukan hasilnya agar tidak menjadi manusia dengki.

Hal tersebut disampaikan oleh Hasan Aminuddin pada Sosialisasi Undang-undang Perlindungan Anak dalam rangkaian masa reses bersama para pengurus karang taruna (katar) desa/kelurahan se-Kabupaten Probolinggo, Senin (10/10/2016) di Pendopo, Kabupaten Probolinggo.

“Generasi muda sebagai calon pemimpin tidak akan mampu membuat tersenyum kedua orang tuanya, tatkala aktivitasnya tidak sesuai dengan syariat agama dan ketentuan peraturan perundang-undangan. Untuk itu, melalui kesempatan ini saya ingin memotivasi para pengurus karang taruna agar selalu menjadi manusia yang optimis,” kata Hasan dihadapan penggurus Karang Taruna yang hadir dalam acara tersebut.

Politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini menegaskan, hanya dengan iman dan ilmu yang bisa merubah nasib seseorang. Manusia sukses itu karena ikhtiar dan doa. Oleh karena itu, Hasan mengajak para generasi muda untuk menunaikan salat 5 waktu dengan khusyu dan tepat waktu.

“Jika sudah ikhtiar, pasti akan ada intervensi dari Allah. Calon pemimpin itu harus yakin bahwa sukses dan tidaknya tergantung pada dirinya sndiri. Saya ingin para pengurus karang taruna ini menjadi manusia sesuai jati dirinya sendiri. Karena generasi muda harus optimis dan tidak pesimis,” jelasnya.

Hasan menambahkan bahwa generasi muda harus menyikapi dan menyelesaikan setiap permasalahan dengan santun dan menjadikannya sebagai pembelajaran.

“Pertahankan potret hari ini sebagai modal kalian sebagai calon pemimpin. Bekerjalah memanfaatkan peluang yang ada. Sepanjang rizki itu halal jangan pernah malu,” terangnya.

Suami Bupati Probolinggo Hj. Puput Tantriana Sari ini juga mengatakan bahwa hari ini banyak penganiayaan yang terjadi bukan orang dewasa saja, tetapi juga anak-anak. Targetnya bagaimana generasi penerus bangsa ini ke depan dipimpin orang goblok. Mereka dicekoki oleh minuman keras (miras) dan obat-obatan terlarang.

“Semua ini dilakukan karena berperang secara fisik mereka takut. Akhirnya generasi muda dihancurkan perlahan melalui budaya luar baik miras maupun obat-obatan terlarang. Marilah bersama-sama kita bentengi generasi muda ini dari pengaruh budaya luar,” pungkasnya. (sam/sym).

Artikel ini telah dibaca 28 kali

Baca Lainnya

Blusukan ke Pasar Maron, Wabup Probolinggo Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil

2 Juni 2019 - 09:52 WIB

KLHK Verifikasi SMPN 1 Pajarakan Menuju Adiwiyata Nasional

23 November 2018 - 06:22 WIB

Pemkab Probolinggo Data Bahan Pangan Asal Hewan

23 November 2018 - 02:10 WIB

Rilis Aplikasi Layanan Perpustakaan Digital

22 November 2018 - 15:23 WIB

Kecamatan Dringu Raih Juara Umum Porkab Probolinggo

22 November 2018 - 04:15 WIB

Tujuh Bulan Mengabdi Sebagai Pj Bupati Probolinggo, Tjahjo Widodo Resmi Dilepas

22 November 2018 - 01:33 WIB

Trending di KABAR NUSANTARA