Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA ยท 16 Jan 2021

Gunung Semeru Kembali Keluarkan Awan Panas Guguran Sejauh 4,5 Kilometer


Gunung Semeru Kembali Keluarkan Awan Panas Guguran Sejauh 4,5 Kilometer Perbesar

Lumajang, Kabarpas.com – Telah terjadi Awan Panas Guguran (APG) Gunung Semeru dengan jarak luncur kurang lebih 4,5 kilometer pada Sabtu (16/1/2021) sore.

Menurut laporan pengamatan visual sementara, terlihat asap meluncur ke arah tenggara yang diduga dari dari kawah Jonggring Kaloko berwarna kelabu pekat dalam volume yang besar. Sedangkan untuk hujan abu vulkanik diperkirakan mengarah ke utara, menyesuaikan arah angin.

Adapun peristiwa tersebut juga dikonfirmasi oleh Bupati Lumajang, Thoriqul Haq bahwa perkiraan awal lokasi tersebut berada di daerah sekitar Desa Sumber Mujur dan Desa Curah Koboan.

“Gunung semeru mengeluarkan awan panas. Dengan jarak 4.5 kilo. Daerah sekitar Sumber Mujur dan Curah Koboan, saat ini menjadi titik guguran awan panas,” jelas Bupati Thoriqul.

Mengenai status gunung, saat ini Gunung Semeru masih berada pada level II atau ‘Waspada’ dan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sedang melakukan evaluasi lebih lanjut.

Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meminta masyarakat yang bermukim di sekitar Desa Sumber Mujur dan Desa Curah Koboan dan sekitarnya, agar waspada dalam menghadapi potensi bencana yang dapat ditimbulkan.

“Dalam hal ini, khususnya masyarakat di sekitar Daerah Aliran Sungai (DAS) Curah Kobokan agar tetap waspada dalam menghadapi adanya intensitas curah hujan yang tinggi, sebab hal itu dapat memicu terjadinya banjir lahar dingin,” ujar Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Dr Raditya Jati melalui siaran pers yang diterima redaksi Kabarpas.com

Hingga berita ini ditayangkan, tim gabungan lintas Kementerian/Lembaga masih dalam proses pengembangan informasi dan belum ada keterangan adanya korban jiwa atas peristiwa tersebut. (Dit/Tin).

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Logistik Indonesia Dorong Kolaborasi Global, Teknologi, dan Transisi Energi Rendah Karbon

16 November 2025 - 15:28

Alun-Alun Jember Menggema, Pelajar Serentak Deklarasikan Anti Bullying

16 November 2025 - 11:12

43 Unit Marching Band Ramaikan IJMC 2025, Bupati Luncurkan Kejuaraan Internasional 2026

16 November 2025 - 10:25

Ansor University Jatim Akan Gelar “Ngaji Literasi: Santri, Literasi, dan AI”, Catat Tanggalnya…

16 November 2025 - 09:18

UIN Mataram Tegaskan Peran Strategis dalam Penguatan Ekosistem Pesantren dan Riset Manuskrip Nusantara

16 November 2025 - 06:44

Halaqah UIN Raden Intan Lampung Dorong Pembentukan Ditjen Pesantren sebagai Penguat Ekosistem Pesantren

16 November 2025 - 06:41

Trending di KABAR NUSANTARA