Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Advertorial · 16 Mar 2024

GMNI Trenggalek Datangi Kantor Dewan, Sampaikan Aspirasi Rusaknya Infrastruktur Jalan dan Naiknya Harga Beras


GMNI Trenggalek Datangi Kantor Dewan, Sampaikan Aspirasi Rusaknya Infrastruktur Jalan dan Naiknya Harga Beras Perbesar

Trenggalek, kabarpas.com – Beberapa Mahasiswa dari GMNI Trenggalek mendatangi Kantor DPRD untuk menyampaikan beberapa aspirasinya, yakni rusaknya infrastruktur jalan dan kenaikan harga beras di wilayah Trenggalek.

Mamik Wahyuningtyas selaku kordinator aksi menyebut, ada dua poin penting yang dianggap meresahkan masyarakat.

“Dua poin penting tersebut adalah infrastruktur jalan banyak yang rusak serta naikny harga beras. Itu dari hasil survei yang kami lakukan, “ucapnya.

Mamik sapaan dia mencotohkan kerusakan jalan yang ada, yakni Jalan di Kecamatan Suruh, tepatnya di Desa Gamping. Kemudian di Kecamatan Pule dan Kampak banyak jalan yang berlubang, sehingga bisa membahayakan bagi pengguna jalan.

“Kami meminta, demi kelancaran perekonomian masyarakat agar segera diperbaiki. Ini merupakan bentuk keperdulian kami. Suara rakyat adalah suara kami, “imbuhnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Doding Rahmadi menjelaskan jika kedatangan para mahasiswa di gedung dewan untuk menyampaikan aspirasi.

“Ada dua hal yang disampaikan, yaitu terkait kerusakan infrastruktur jalan dan kenaikan harga beras, “tukasnya.

Doding berharap dengan adanya kenaikan harga beras tersebut, pemerintah harus segera mencarikan solusi.

“Pemerintah pusat harus segera mengambil langkah kongkrit agar harga beras tidak melambung, “tandasnya.

Sedangkan untuk kerusakan infrastruktur jalan di Trenggalek, Doding menuturkan, secara umum klasifikasi jalan yang mantab itu sekitar 76 persen. Sedangkan yng rusak hanya 24 persen.

“Setiap tahun kita prioritaskan jalan-jalan yang ada di Kabupaten Trenggalek, namun anggaranya yang terbatas. Semoga kita semua berkomitmen untuk memperbaiki jalan-jalan yang rusak di Kabupaten Trenggalek, “tutupnya. (ADV).

Artikel ini telah dibaca 31 kali

Baca Lainnya

DPD PAN Jember Hadiri Halal bi Halal Nasional 

20 April 2025 - 15:55

Komunitas Honda Unjuk Kemampuan Berkendara Aman di Kompetisi Regional Safety Riding Advisor 2025

20 April 2025 - 11:08

UNZAH Genggong Teguhkan Komitmen Peningkatan Mutu Era Digital dan Bonus Demografi

20 April 2025 - 07:23

Universitas Islam Darullughah Wadda’wah Siap Hadapi Tantangan Zaman di Era Society 5.0

20 April 2025 - 07:21

Ghyta Eka Puspita Terima Tanda Kehormatan Bunda Perawat dan Bunda Bidan dari PPNI dan IBI Jember

19 April 2025 - 22:14

Pembalap AHRT Gerry Salim Ramaikan HDC Tour di SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen

19 April 2025 - 20:46

Trending di Kabar Otomotif