Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 23 Apr 2025

Eks Gedung Pemkab Pasuruan Bakal Jadi Tempat Sekolah Rakyat


Eks Gedung Pemkab Pasuruan Bakal Jadi Tempat Sekolah Rakyat Perbesar

Reporter: Sugeng Hariyono

Editor: Ian Arieshandy

 

Pasuruan, Kabarpas.com – Gedung bekas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan di Jalan Hayam Wuruk, Kota Pasuruan rencananya akan dijadikan sebagai tempat pelaksanaan Sekolah Rakyat untuk mendukung program pemerintah pusat.

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutedjo menyampaikan bahwa lokasi eks gedung Pemkab Pasuruan tersebut strategis karena berada di pusat kota.

“Bekas kantor Pemerintahan Kabupaten Pasuruan diproyeksikan menjadi lokasi sekolah rakyat, karena lahan yang luas ini mampu menampung hingga seribu siswa dari kalangan keluarga kurang mampu,” papar Rusdi.

Menurutnya, sekolah rakyat ini direncanakan mengadopsi sistem boarding school. Para siswa akan mendapatkan fasilitas lengkap tanpa biaya mulai dari seragam, buku pelajaran hingga makan sehari hari.

“Pemerintah Kabupaten Pasuruan saat ini tengah fokus menyiapkan berkas administrasi terkait penyediaan lahan sesuai persyaratan dari Kementerian Sosial. Karena dibutuhkan lahan seluas lima hektar untuk setiap sekolah rakyat,” tandasnya.

Rencananya 3 lokasi telah disiapkan sebagai tempat Sekolah Rakyat; yaitu di wilayah Grati, Gondangwetan dan, Rejoso. (emn/ian).

Artikel ini telah dibaca 123 kali

Baca Lainnya

Izinkan Aku Meminjam Dadamu

18 Januari 2026 - 22:42

Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Yudharta Pasuruan Bekali Mahasiswa Skill Menjadi Jurnalis Profesional

18 Januari 2026 - 19:21

Ketua Komisariat PMII Universitas Islam Depok: Sutan Akhyar Rajabi, Dinobatkan Menjadi Wisudawan Terbaik UID ke-19

18 Januari 2026 - 15:09

Beli Motor Honda di Jember, Kesempatan Menangkan PCX160 Lewat Program Untukmu Konsumen Honda

18 Januari 2026 - 09:52

Women Ride New Honda ADV160, Lady Bikers Jelajahi Pesona Heritage Kota Surabaya

18 Januari 2026 - 09:48

Realme C85 5G Resmi Open Sale, Tawarkan Ketangguhan Ekstrem dan Performa 5G untuk Produktivitas Anak Muda

18 Januari 2026 - 07:51

Trending di KABAR NUSANTARA