Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Politik & Pemerintahan · 16 Des 2014

Anggap Kerja Belum Maksimal, Misbakhun Minta Maaf Ke Konstituen


Anggap Kerja Belum Maksimal, Misbakhun Minta Maaf Ke Konstituen Perbesar

Gadingrejo (Kabarpas.com) – Anggota Fraksi DPR RI dari Partai Golkar, Muhammad Misbakhun meminta maaf kepada konstituennya. Karena menganggap dirinya masih belum bisa bekerja secara maksimal akibat konflik internal di partainya dan pemerintah.

Hal itu disampaikan langsung oleh Misbakhun, saat menyapa konstituennya, di Kelurahan Randusari, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Selasa (16/12/2014). Kedatangan Misbakhun di tempat ini, disambut antusias oleh ratusan pendukungnya.

Dalam kunjungannya tersebut, anggota Komisi XI DPR RI ini ditemani Wakil Walikota Pasuruan, Setiyono. Dan pada kesempatan itu, Misbakhun membuka diskusi terbuka dengan para konstituennya dengan membuka diskusi terbuka.

“Saya mohon maaf, sebab kedatangan saya kali ini belum membawa program pembangunan untuk masyarakat. Tapi, saya akan mendengarkan dan memperjuangkan program pembangunan untuk masyarakat khususnya di dapil saya,” kata Misbakhun dihadapan ratusan konstituennya.

Meski demikian, Misbakhun mengungkapkan bahwa polemik internal DPR antara Koalisi Merah Putih (KMP) dan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) saat ini telah berakhir. Sehingga dengan demikian, pembahasan anggaran dan program antara DPR dan pemerintah dapat dilakukan setelah masa reses.

“Saya meminta kepada bapak dan ibu bersabar, untuk melihat proses politik yang sedang berjalan. Karena saat ini sudah tidak ada lagi DPR versi KMP dan KIH. Pemerintah juga sudah bersedia datang ke DPR untuk membahas program dan alokasi anggaran untuk masyarakat,” pungkasnya. (mia/uje).

Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

DP3AKB Jember Masuk 5 Besar PPA Award Jawa Timur

17 Juni 2025 - 20:13

DP3AKB Jember Sebut Stunting Bisa Ditekan dengan Pemenuhan Gizi dan Pola Hidup Sehat

17 Juni 2025 - 19:29

Kasatpol PP Pemkab Jember Pimpin Prosesi Pembaretan Anggota Baru dari Unsur CPNS dan P3K

17 Juni 2025 - 18:15

Sengketa 4 Pulau Aceh ke Sumut, JCC: Mendagri Jangan Repotkan Presiden Prabowo

16 Juni 2025 - 11:13

Koperasi Desa Sidomulyo Jadi Percontohan se-Indonesia, Sekda Jupriono: Ini Jadi Pemicu Ekonomi di Desa

15 Juni 2025 - 22:41

Hore! 2 Dusun di Desa Plalangan Kini Diterangi Lampu-lampu PJU Berkat TMMD Kodim 0824/Jember

28 Mei 2025 - 08:20

Trending di KABAR NUSANTARA