Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

KABAR NUSANTARA · 24 Nov 2025

Hujan Tak Redam Semangat, Bupati Fawait Serukan Gerakan Promosi Wisata dan Jamin TPP ASN


Hujan Tak Redam Semangat, Bupati Fawait Serukan Gerakan Promosi Wisata dan Jamin TPP ASN Perbesar

Jember, Kabarpas.com – Bupati Jember Muhammad Fawait menyampaikan pidato menggelora di hadapan puluhan ribu aparatur sipil negara dalam kegiatan Olahraga Sore Bersama (OSMA) di lapangan Jember Sport Garden (JSG), Senin (24/11/2025). Dalam pernyataan tegasnya, Fawait memastikan TPP ASN tidak akan dipotong, meski Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Jember mengalami koreksi hingga Rp350 miliar.

Di atas panggung JSG yang dipenuhi ASN dari berbagai organisasi perangkat daerah, Bupati mengungkapkan bahwa sejumlah kabupaten/kota di Indonesia mempertimbangkan pemotongan TPP sebagai langkah menutup defisit anggaran. Namun Jember, menurutnya, akan mengambil jalan berbeda.

“TPP di Jember tidak akan dipotong. Tapi syaratnya satu bantu saya membangun Jember,” pekiknya.

Seruan Fawait, langsung mendapatkan anggukan. “Setuju,” jawab serempak para ASN.

Dalam pidatonya, Fawait menekankan bahwa penguatan ekonomi daerah dapat dimulai dari langkah sederhana namun masif, yakni gerakan promosi wisata oleh seluruh elemen ASN melalui media sosial.

Ia meminta agar setiap hari Jumat seluruh ASN mengunggah destinasi wisata Jember secara serentak. Ia mencontohkan promosi Watu Ulo sebagai salah satu konten yang bisa diunggah bersama-sama.

“Dulu orang Jakarta memandang Jember sebelah mata karena sulit dijangkau. Hari ini kita berhasil menyambungkan Jember ke Jakarta dan ke Bali. Maka saya minta, setiap Jumat kita upload destinasi wisata Jember bersama-sama,” ajaknya.

Gerakan digital ini disebut menjadi bagian dari strategi membangun Brand Jember secara kolektif.

Bupati juga menegaskan bahwa Jember tidak boleh hanya menjadi pengikut daerah lain.

“Jember didesain bukan untuk jadi kabupaten follower, tapi pusat pemerintahan dan pusat pertumbuhan ekonomi,” ucapnya.

Ia menunjuk megahnya Jember Sport Garden (JSG) sebagai bukti bahwa Jember memiliki modal besar untuk kembali bangkit. Menurutnya, 10–15 tahun lalu Jember pernah menjadi pusat pertumbuhan ekonomi di kawasan timur Jawa, dan posisi itu harus direbut kembali melalui kerja bersama.

“Kita harus kembalikan kejayaan itu, dan harus kita lakukan bersama-sama. Setuju?”

“Setujuuuu!” sahut ASN yang memadati lapangan.

Bupati menutup pidatonya dengan komitmen bahwa kesejahteraan ASN tetap menjadi prioritasnya.

“Saya berkomitmen tidak memotong tunjangan panjenengan semua. Tapi bantu saya, Gus Fawait, memajukan Jember,” katanya.

Pidato tersebut menjadi momentum konsolidasi besar antara pemerintah daerah dan ASN di tengah tekanan fiskal. Melalui gerakan digital, promosi wisata, dan soliditas internal. Bupati Fawait berharap Jember dapat memperkuat posisi sebagai pusat pertumbuhan ekonomi di wilayah tapal kuda. (dan/ian).

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Rekomendasi Underpad Anjing Seharian di Dalam Rumah

25 November 2025 - 09:24

Akhmad Helmi Luqman Resmi Jadi Pj Sekda Jember, Bupati Tekankan Kerja Cepat Atasi Kemiskinan

25 November 2025 - 09:24

Halaqah Pesantren di UIN Malang : Momentum Penguatan Mutu dan Kemandirian Ditjen Pesantren

25 November 2025 - 07:19

Harmonisasi Tradisi dan Modernitas Warnai Gagasan Penguatan Pesantren di Sumatera Barat

25 November 2025 - 07:11

BRI Finance Dukung Aksi Kolektif untuk Lingkungan Berkelanjutan di DKI Jakarta

25 November 2025 - 06:32

BRI Branch Office Kalimalang Region 6/Jakarta 1 Salurkan CSR Pengadaan Komputer untuk Tiga Sekolah di Jakarta Timur

25 November 2025 - 05:56

Trending di KABAR NUSANTARA