Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Peristiwa · 1 Nov 2025

Jember Butuh Irigasi dan Infrastruktur, Bupati Fawait Minta Bantuan Mentan Amran Sulaiman Menuju Swasembada


Jember Butuh Irigasi dan Infrastruktur, Bupati Fawait Minta Bantuan Mentan Amran Sulaiman Menuju Swasembada Perbesar

Jember, Kabarpas.com – Dalam momentum Festival dan Expo Sapi Jawa Timur 2025 yang digelar di Jember Sport Garden (JSG), Sabtu (1/11/2025), Bupati Muhammad Fawait menyampaikan secara terbuka tantangan besar yang tengah dihadapi sektor pertanian di Kabupaten Jember.

Di hadapan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman, Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, serta Anggota DPR RI Kawendra Lukistian itu, bupati menyampaikan pesan kuat tentang realitas kemiskinan dan pentingnya dukungan infrastruktur pertanian bagi daerah penghasil pangan.

Fawait menjelaskan bahwa sebagian besar masyarakat miskin di Jember tinggal di wilayah pedesaan, di sekitar kebun, hutan, dan pesisir pantai. Mereka mayoritas berprofesi sebagai petani dan peternak, sehingga pembangunan infrastruktur pertanian menjadi kunci untuk menekan angka kemiskinan ekstrem di daerah tersebut.

Ia menegaskan bahwa penurunan produktivitas pertanian di Jember bukan disebabkan oleh alih fungsi lahan, melainkan oleh lemahnya infrastruktur pertanian, terutama sistem pengairan di wilayah utara dan timur Jember.

“Masalah utama kami bukan pengalihan lahan, tapi pengairan dan infrastruktur pertanian. Masih banyak wilayah yang hanya panen sekali atau dua kali setahun. Sementara di selatan bisa tiga kali,” ungkapnya.

Bupati muda itu pun mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten Jember telah menambah luas lahan pertanian berkelanjutan (LP2B) dari 86.358 hektare menjadi 86.732 hektare, namun peningkatan produktivitas tetap membutuhkan dukungan dari pemerintah pusat.

“Kami mohon bantuan Pak Menteri, Pak Ketua MPR, dan Pak Wagub untuk memperbaiki infrastruktur pertanian kami. Kami ingin yang panennya sekali bisa jadi tiga kali, agar Jember kembali menjadi lumbung padi Jawa Timur,” ujar Fawait.

Di akhir laporannya, Fawait juga menyampaikan apresiasi kepada Presiden Prabowo atas kebijakan kenaikan harga gabah dan penurunan harga pupuk subsidi yang dinilai sangat membantu petani di Jember.

“Mungkin tidak seberapa bagi orang berduit, tapi bagi petani Jember, kebijakan itu sangat berarti,” tutupnya.

Festival dan Expo Sapi Jawa Timur 2025 ini menjadi salah satu ajang strategis dalam mempertemukan pemerintah pusat dan daerah untuk memperkuat komitmen terhadap pembangunan pertanian berkelanjutan di Jawa Timur, khususnya di Jember yang menjadi lumbung pangan potensial bagi provinsi dan nasional. (dan/ian).

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Penetapan Kepala SMA Muhammadiyah 3 Jember Sudah Sesuai Prosedur, PWM Jatim: Sony Bakhtiar Resmi Dilantik

5 November 2025 - 19:48

Pemkab Jember Susun Desain Olahraga Daerah, Pembinaan Atlet Akan Berbasis Data Mulai 2026

5 November 2025 - 19:45

Menag Nasaruddin Dorong Siswa Madrasah Bukan Hanya Unggul dalam Agama tapi juga Teknologi

1 November 2025 - 23:43

Ketua MPR RI Apresiasi Kualitas Cerutu Jember, Setara Produk Dunia

1 November 2025 - 23:38

Sentuhan Hati Menteri Pertanian di Tengah Festival Sapi Jatim di Jember

1 November 2025 - 14:27

AICA Dorong Kolaborasi antara Desain Interior dan Fashion di Jakarta Fashion Week 2026

1 November 2025 - 11:29

Trending di KABAR NUSANTARA