Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Berita Pasuruan · 25 Okt 2025

Atlet Shorinji Kempo Asal Kota Pasuruan Sumbang Emas di PON Beladiri 2025


Atlet Shorinji Kempo Asal Kota Pasuruan Sumbang Emas di PON Beladiri 2025 Perbesar

Pasuruan, Kabarpas.com – Salah satu atlet Shorinji Kempo asal Kota Pasuruan berhasil menyumbangkan satu medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Beladiri 2025 yang berlangsung di Kudus, Jawa Tengah.

Atlet yang memiliki nama lengkap Aisah Amini itu, menjadi satu-satunya wakil Jawa Timur dari Kota Pasuruan di cabang Shorinji Kempo.

“Bagi saya ini tidak hanya bertanding untuk diri sendiri, melainkan juga membawa kehormatan Shorinji Kempo Jatim di level nasional,” kata Aisah kepada Kabarpas.com.

Aisah menceritakan bahwa sebelum menjalani jadwal latihan padat dalam waktu yang cukup singkat. Ia terlebih dulu berlatih dari pagi hingga sore dengan fokus pada penguatan fisik, mental, dan teknik. “Tanpa dukungan mereka, mungkin saya tidak akan sekuat ini,” imbuhnya.

Bagu Aisah, perjalanan menuju podium tertinggi bukanlah hal yang mudah. Pasalnya, di babak awal, Aisah sempat kalah dari atlet DKI Jakarta. Namun, kekalahan itu membuatnya terpukul. Ia pun kemudian bangkit, memperbaiki strategi, dan akhirnya melaju ke final.

“Saya merasa sudah waktunya Shorinji Kempo Jatim menunjukkan taringnya. Dan emas ini bukti kerja keras bertahun-tahun,” ucapnya

Sementara itu, Joko Listiyono, pelatih Aisah menuturkan bahwa kejuaraan berlangsung sejak 16 hingga 21 Oktober 2025. Menurutnya, Aisah tampil luar biasa terutama setelah sempat mengalami kekalahan.

“Dia tidak hanya kuat secara teknik, tapi juga punya mental juara. Di final melawan Bali, Aisah menang dengan skor 10, dan lawannya menyerah. Kami semua bangga sekali, dan keberhasilan Aisah bukan hanya kemenangan pribadi, tetapi juga kebanggaan bagi Kota Pasuruan dan Jawa Timur,” pungkasnya. (gel/ian).

Artikel ini telah dibaca 18 kali

Baca Lainnya

MPM Honda Jatim Ajak Guru di Rote Barat & Takari NTT Jadi Pelopor #Cari_Aman di Sekolah

25 Oktober 2025 - 19:35

Edukasi Jaminan Sosial Hangatkan Pertemuan Paguyuban Produsen Pia Kejapanan

25 Oktober 2025 - 16:21

Semarakkan HSN 2025, Pergunu Kota Pasuruan Gelar Istighotsah dan Konferancab

25 Oktober 2025 - 15:30

Malam Bakti Santri, Menag Sampaikan Terima Kasih atas Perhatian Presiden ke Pesantren

25 Oktober 2025 - 07:58

Gayaman Street Art Carnival 2025 Siap Ramaikan Jalan Margo Utomo, Tawarkan Total Hadiah Jutaan Rupiah

25 Oktober 2025 - 06:50

Satgas Pangan Polres Jember Bersama Bulog dan Dinas Terkait Gelar Sidak Pasar Tekan Harga Beras

24 Oktober 2025 - 11:59

Trending di KABAR NUSANTARA