Jakarta, kabarpas.com – Aria Gala meluncurkan single perdananya berjudul “Takdir Cinta”. Single tersebut diputar secara serentak hari ini, Jumat (08/12/2017) di seluruh radio di Indonesia.
“Takdir Cinta” adalah lagu tentang perpisahan yang berani. Bukan tembang lebay mengagumi perempuan atau tema homogeny lagu indah untuk melamar kekasih. Straight to the point – manusia memang mengalami perpisahan dalam hidupnya. Kalau fatwa pujangga “Perpisahan adalah kematian-kematian kecil dalam kehidupan”. Huhuhuuuu… sedihnyaaa ya
Takdir Cinta ini mengisahkan seorang lelaki menangis saat rekaman “Takdir Cinta” by Aria Gala (17 tahun) di Studio Delapan, Jakarta Selatan. “Aku ga kuat bang, aku keluar dulu yaa,” demikian harunya Papa Aria alias Gustan Kusumah, composer lagu ini. Liriknya adalah napaktilas kisah hidupnya.
Bagaimana,,, penasaran dengan single Takdir Cinta by Aria Gala? Dengarkan sekarang juga di radio kesayangan anda!. (***).