Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Kabar Otomotif · 26 Jan 2026

MPM Honda Jatim Ajak Keluarga Jurnalis Ikuti Kelas Basic Berkendara Aman


MPM Honda Jatim Ajak Keluarga Jurnalis Ikuti Kelas Basic Berkendara Aman Perbesar

Sidoarjo, Kabarpas.com – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan pemahaman akan pentingnya keselamatan berkendara, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT melalui MPM Honda Safety Riding Center (SRC) menggelar Kelas Basic Berkendara Aman bagi keluarga jurnalis di Surabaya dan sekitarnya, melibatkan istri serta anak jurnalis.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam dua sesi, yakni pada 17 dan 24 Januari 2026, sebagai bagian dari kampanye keselamatan berkendara #Cari_Aman.

Program ini bertujuan membekali peserta dengan pengetahuan dan keterampilan dasar berkendara yang aman, tertib, dan bertanggung jawab sebelum beraktivitas di jalan raya.

Dalam kelas ini, peserta mendapatkan materi mengenai peraturan lalu lintas, pengenalan rambu-rambu, etika berkendara, serta teknik dasar mengendalikan sepeda motor. Selain sesi teori, peserta juga mengikuti simulasi praktik berkendara yang dirancang menyerupai kondisi di jalan, guna meningkatkan kesiapan dan kepercayaan diri peserta.

“Keselamatan berkendara perlu dipersiapkan sejak awal. Melalui kelas basic berkendara aman ini, kami ingin membantu peserta memahami teknik dasar serta etika berkendara yang benar agar lebih siap dan aman saat berada di jalan,” ujar Hari Setiawan, Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim.

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian MPM Honda Jatim terhadap keluarga jurnalis yang memiliki peran strategis dalam menyebarkan informasi positif kepada masyarakat, termasuk edukasi keselamatan berlalu lintas.

“Melalui kampanye #Cari_Aman, kami terus berupaya menanamkan budaya keselamatan berkendara secara berkelanjutan. Dengan semangat Sinergi Bagi Negeri, MPM Honda Jatim menghadirkan edukasi yang inklusif melalui Safety Riding Center, agar semakin banyak masyarakat yang siap menjadi pengendara yang aman, tertib, dan bertanggung jawab,” ujar Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.

MPM Honda Jatim berharap, melalui kelas basic berkendara aman ini, keluarga jurnalis dapat menjadi pelopor keselamatan berkendara serta menerapkan semangat Jago #Cari_Aman dalam aktivitas sehari-hari. (za/ian).

Artikel ini telah dibaca 7 kali

Baca Lainnya

Pemkot Mojokerto Dorong Budaya Inovasi Lewat Lomba Mojo Indah 2026 Berhadiah Puluhan Juta Rupiah

26 Januari 2026 - 09:16

Lepas Sambut Dandim 0824/Jember, Malam Kenangan, Haru, dan Harapan Baru

26 Januari 2026 - 08:06

Yayasan Darul Ulum Rebalas Beri Penghargaan untuk Tokoh Inspiratif

26 Januari 2026 - 05:55

Mas Adi Ajak IDI Kota Pasuruan Bersinergi Tekan Stunting dan Perkuat Layanan Kesehatan

26 Januari 2026 - 05:45

Baru Sepekan Menjabat, Kasat Resnarkoba Polres Pasuruan Kota Ringkus Para Pengedar Sabu

25 Januari 2026 - 11:53

Mas Adi Buka Pasuruan Campus Expo 2026, Siapkan Generasi Unggul Menuju Indonesia Emas 2045

25 Januari 2026 - 11:43

Trending di Berita Pasuruan