Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras · 2 Mar 2016 09:31 WIB ·

Warga Bajangan Kembali Dihebohkan dengan Penemuan Ular Sanca Panjang 3 Meter


Warga Bajangan Kembali Dihebohkan dengan Penemuan Ular Sanca Panjang 3 Meter Perbesar

Pasuruan (Kabarpas.com) – Warga Desa Bajangan, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan kembali dihebohkan dengan penemuan seekor ular Sanca. Ular pemakan binatang unggas tersebut ditemukan warga di pinggir sebuah sungai setempat. Rabu, (02/03/2016).

Pantauan Kabarpas.com di lokasi, adanya informasi penemuan ular Sanca tersebut, membuat warga yang ada di wilayah setempat maupun warga dari desa lain penasaran. Mereka pun berbondong-bondong datang ke lokasi penemuan ular yang saat itu sedang berada di pohon pepaya. Bahkan, warga yang sudah berada di lokasi pun kemudian langsung mengabadikan gambar ular tersebut melalui ponsel milik mereka masing-masing.

Jaenuri, salah satu warga mengatakan, ular yang berhasil ditemukan warga itu panjangnya lebih kecil dibanding ular Sanca yang ditemukan sebelumnya. “Panjang ular yang ditemukan hari ini sekitar 3 meter. Sedangkan ular Sanca yang waktu itu ditemukan panjangnya empat meter,” ucapnya kepada Kabarpas.com saat ditemui di lokasi.

Namun, tak lama kemudian ular Sanca yang sempat menjadi tontan warga itu, akhirnya langsung ditangkap oleh Joko, warga Dusun Temanggungan, Desa/Kecamatan Pohjentrek, kabupaten setempat. Selanjutnya, ular Sanca itu langsung dibawa pulang oleh Joko ke rumahnya.

“Nanti ular ini akan saya pelihara mas, kebetulan di rumah saya ada tempatnya,” ucap pria berambut gondrong tersebut kepada Kabarpas.com. (ajo/tin).

Artikel ini telah dibaca 110 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42 WIB

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55 WIB

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15 WIB

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42 WIB

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43 WIB

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07 WIB

Trending di Teras