Menu

Mode Gelap
Wujudkan Mimpi Pebasket Muda Jatim, MPM Honda Jatim Gelar Honda DBL 2023 East Java Series Dukungan Mas Dion Maju Cabup Pasuruan 2024 Kian Masif

Teras · 9 Des 2014

2 Kasun Pencuri Sapi Akhirnya Serahkan Diri ke Polisi


2 Kasun Pencuri Sapi Akhirnya Serahkan Diri ke Polisi Perbesar

Purworejo (Kabarpas.com) Dua orang Kepala Dusun (Kasun) beserta dua warga biasa di Desa Balunganyar, Kecamatan Lekok Kabupaten Pasuruan, yang diduga kuat terlibat dalam kasus pencurian dua ekor sapi milik warga setempat. Akhirnya, menyerahkan diri ke pihak kepolisian resort kota (Polresta) Pasuruan.

“Mereka mau menyerahkan diri kepada kami setelah berhasil dibujuk oleh kepala desa mereka. Keempat orang ini diduga kuat terlibat kasus pencurian dua ekor sapi milik warga setempat, ” ujar Kasatreskrim Polresta Pasuruan, AKP Bambang Sugeng kepada Kabarpas.com saat ditemui di ruangannya, Selasa (09/12/2014) sore.

Keempat orang yang menyerahkan diri tersebut, yakni Bisri yang merupakan Kasun Wedusan Kidul, Aswad Kasun Krajan Timur, dan juga Hariono warga Dusun Krajan Timur, serta Leman warga Dusun Krajan Barat.

“Sebelum menyerahkan diri mereka terlebih dulu kabur ke Madura, dengan menaiki kendaraan bus umum. Dan pasca kejadian penyegelan balai desa itu, mereka berempat langsung dihubungi Kades mereka untuk disuruh pulang, demi menjaga kondusifitas kampung mereka,” terang Kasat kepada Kabarpas.com

Seperti diberitakan sebelumnya, ratusan Warga Desa Balunganyar, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan menyegel balai desa mereka yang berada di Dusun Krajan Tengah. Penyegelan itu mereka lakukan, sebagai bentuk meluapkan amarah mereka, karena gagal menemukan dua orang kasun di desa tersebut, yang terlibat pencurian hewan milik seorang warga setempat bernama Matrawi. (ajo/sym).

Artikel ini telah dibaca 20 kali

Baca Lainnya

Cerdas Berdemo, Mahasiswa Harus Tingkatkan Reponsif Membaca dan Diskusi

27 September 2019 - 09:42

Tips Menambah Daya Ingat

19 Desember 2018 - 12:55

Inilah 5 Tips Aman Pencopet Saat Libur Lebaran

18 Juni 2018 - 16:15

Sungai Dayang, Potensi Wisata Kabupaten Pasuruan yang Belum Dilirik

1 April 2018 - 17:42

Liga Champions 2018 Babak 16 Besar Akan Dimulai Dini Hari Nanti

6 Maret 2018 - 19:43

Denting Waktu

7 Januari 2018 - 19:07

Trending di Teras